Laporkan Aktor Lucky Alamsyah, Roy Suryo Bersedia Dimediasi, Asal 3 Syarat Terpenuhi
Meski telah melporkan Lucky Alamsyah perihal pencemaran nama baik, Roy Suryo bersedia membuka opsi mediasi, asal tiga syarat ini dipenuhi.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), KRMT Roy Suryo, melaporkan aktor Lucky Alamsyah ke Polda Metro Jaya perihal pencemaran nama baik, Senin (24/5/2021).
Hal ini terkait insiden kecelakaan lalu lintas yang terjadi antara keduanya.
Roy Suryo menilai Lucky Alamsyah membagikan kronologi yang tidak sesuai kejadian di lapangan.
Lucky Alamsyah kini berstatus sebagai terlapor dengan nomor TBL / 2669 / V / YAN.2.5 / 2021 / SPKT PMJ.
Meski telah melporkan Lucky Alamsyah, Roy Suryo bersedia membuka opsi mediasi.
Baca juga: Roy Suryo Laporkan Lucky Alamsyah ke Polisi Atas Tuduhan Pencemaran Nama Baik di Medsos
Namun, ada tiga syarat yang harus dilakukan Lucky Alamsyah.
"Karena banyak yang masih menanyakan soal opsi mediasi, tadi sudah juga saya sampaikan, mediasi bisa oke tetapi harus diawali oleh terlapor atau si LA (Lucky Alamsyah)," ungkap Roy Suryo kepada Tribunnews.com melalui keterangan tertulis, Senin malam.
Pertama, Lucky Alamsyah diminta Roy Suryo untuk membuat surat permintaan maaf dengan meterai Rp 10.000,- atas kesalahannya membuat cerita dan memposting kronologi insiden kecelakaan lalu lintas yang dinilai tak sesuai kejadian yang sebenarnya.
"(Kedua) menghapus semua postingan-postingannya yang ngaco selama ini, meski secara sistem InstaStory akan terhapus dengan sendirinya dalam waktu 1x 24 jam," ungkap Roy Suryo.
Ketiga, Lucky Alamsyah diminta untuk mem-publish permintaan maaf tersebut secara terbuka di semua platform sosial media miliknya.
"Ditambah pemuatannya di media-media online dan media konvensional atau mainstream yang selama ini mengutipnya," ungkap Roy Suryo.
Baca juga: Mengaku Mobilnya Diserempet, Roy Suryo Tak Tahu Lucky Alamsyah Artis, Maaf Gak Nonton Sinetronnya
"Kalau tiga syarat di atas sudah dipenuhi, sebagai manusia ciptaan Allah SWT yang harus masih selalu memberi maaf kepada sesama ummatnya, insyaallah saya baru bisa setujui opsi mediasi," ungkap Roy Suryo.
Sebelumnya, aktor Lucky Alamsyah, meminta RS alias Roy Suryo minta maaf, karena menilai Roy Suryo telah menyerempet mobil miliknya dan kabur ke parkiran sebuah stasiun televisi.
Lucky memang tidak menyebut nama langsung Roy Suryo, hanya menulis mantan menteri inisial RS.