BPOM Izinkan Vaksin Sinovac untuk Anak 12-17 Tahun, Jokowi: Vaksinasi Bisa Segera Dimulai
Pemerintah akan segera melakukan vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak berusia 12-17 tahun.
Penulis: Nuryanti
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menerbitkan izin penggunaan darurat atau emergency use of authorization untuk vaksin Sinovac yang dinyatakan aman bagi anak usia 12-17 tahun.
Sehingga, pemerintah akan segera melakukan vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak berusia 12-17 tahun.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersyukur atas izin penggunaan darurat dari BPOM tersebut.
“Kita juga bersyukur BPOM telah mengeluarkan izin penggunaan darurat untuk vaksin Sinovac yang dinyatakan aman digunakan anak usia 12-17 tahun."
"Sehingga vaksinasi untuk anak-anak usia tersebut bisa segera dimulai,” ujarnya di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (28/6/2021), dikutip dari laman Presidenri.go.id.
Baca juga: Bolehkah Jalani Vaksin Kedua Sebelum Jadwal yang Ditentukan, Begini Penjelasan Dokter
Ia mengatakan, program vaksinasi Covid-19 nasional telah mencapai angka 1,3 juta suntikan per Sabtu (26/6/2021).
Capaian tersebut lebih cepat dari target yang ditetapkan sebelumnya oleh pemerintah, yakni satu juta suntikan per hari mulai Juli 2021.
“Hal ini tercapai berkat kerja keras, berkat gotong royong semua pihak, terutama Kementerian Kesehatan, TNI-Polri, pemerintah daerah, BUMN, dan pihak swasta yang turut membantu, serta masyarakat yang bersedia divaksin,” kata Jokowi.
Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Menko PMK: Kebutuhan Vaksin Merah Putih Mendesak
Seiring dengan vaksinasi yang terus digencarkan oleh pemerintah, Jokowi kembali mengingatkan bahwa penyebaran Covid-19 dapat ditekan melalui upaya bersama.
Sehingga, ia kembali meminta agar masyarakat terus disiplin menerapkan protokol kesehatan.
“Saya mohon kepada Bapak, Ibu, dan Saudara-saudara, kita semua, untuk tidak ragu divaksinasi dan tetap berdisiplin menjalankan protokol kesehatan (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan)."
"Dan, sekali lagi saya ingatkan, tinggallah di rumah selama tidak ada kebutuhan yang mendesak,” ucap dia.
Baca juga: Sidak di Jakarta Timur, Panglima TNI Perintahkan Gencarkan Serbuan Vaksinasi
Kata Ketua DPR
Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Ketua DPR RI, Puan Maharani mengajak para orang tua untuk memvaksinasi anak-anaknya di sentra vaksinasi Covid-19.
Hal itu disampaikan Puan setelah BPOM mengizinkan penggunaan vaksin Sinovac Bio Farma dengan dosis 600 SU/0,5 mL untuk anak-anak usia di atas 12 tahun ke atas.
“Ayo para orang tua Indonesia siap-siap untuk mengajak anak vaksinasi."
"Ini saatnya untuk memberikan anak-anak kita perlindungan terbaik terhadap virus Covid-19,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (28/6/2021).
Baca juga: Maruf Buka Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 untuk Anak-anak hingga Ibu Menyusui
Baca juga: Bamsoet: Orang Tua Jangan Ragu Ajak Anak-anak Ikut Vaksinasi Covid-19
Menurut Puan, lonjakan kasus Covid-19 pada anak-anak membuktikan bahwa Covid-19 bisa menyerang siapa saja.
“Berarti ibu-ibu harus lebih bawel lagi soal protokol kesehatan kepada keluarganya."
"Saya ini juga seorang ibu, saya setiap hari selalu ingatkan anak-anak saya untuk jaga protokol kesehatan."
"Padahal, usia mereka sudah bukan anak kecil lagi. Tapi maklumlah, saya ini ibu-ibu juga,” papar Puan.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Vincentius Jyestha Candraditya)