Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bambang Soesatyo: Harmoko adalah Guru, Panutan Banyak Kader Golkar

Menteri Penerangan era Orde Baru Harmoko meninggal dunia, Minggu (4/7/2021).

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Willem Jonata
zoom-in Bambang Soesatyo: Harmoko adalah Guru, Panutan Banyak Kader Golkar
Istimewa
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo saat membuka Turnamen Catur Indonesia Master 2021 di Komplek Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Sabtu (19/6) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Penerangan era Orde Baru Harmoko meninggal dunia, Minggu (4/7/2021).

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) menyampaikan duka cita mendalam setelah mendengar Harmoko berpulang

"Innalillahi wa innailaihi rojiun. Partai Golkar kehilangan kembali putra terbaiknya Bapak Harmoko bin Asmoprawiro yang berpulang pada hari Minggu 4 Juli jam 20:22 WIB di RSPAD Gatot Soebroto. Semoga husnul khotimah," kata Bamsoet melalui keterangannya, Minggu (4/7/2021).

Ketua MPR RI itu menyebut bahwa sosok Harmoko adalah guru bagi banyak kader Golkar.

Baca juga: Mantan Menteri Penerangan Era Orde Baru Harmoko Wafat di RSPAD Gatot Soebroto

Bamsoet menilai perjalanan hidup Harmoko luar biasa, pernah Menjadi Menteri Penerangan era Orde Baru dan pernah menjadi Ketua MPR pada masa pemerintahan B.J Habibie.

Pimpinan DPR yang terdiri dari Ketua Harmoko, Wakil Ketua Ismail Hasan Metareum, Syarwan Hamid, Abdul Gafur dan Fatimah Achmad (tidak nampak) di Gedung DPR, Senin (18/5/1998), membuat pernyataan mengimbau Presiden Soeharto mengundurkan diri.
Pimpinan DPR yang terdiri dari Ketua Harmoko, Wakil Ketua Ismail Hasan Metareum, Syarwan Hamid, Abdul Gafur dan Fatimah Achmad (tidak nampak) di Gedung DPR, Senin (18/5/1998), membuat pernyataan mengimbau Presiden Soeharto mengundurkan diri. (KOMPAS/Johnny TG)

"Harmoko adalah politikus senior, guru sekaligus panutan banyak kader Partai Golkar," ucap Bamsoet.

BERITA REKOMENDASI

"Jujur, kami semua merasa kehilangan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas