Rayakan HUT ke-76 RI, Pemerintah Rilis Platform Rumah Digital Indonesia, Simak Program-programnya
Sambut Hari Ulang Tahun ke-76 RI, pemerintah akan merayakan kemerdekaan melalui platform digital bernama Rumah Digital Indonesia, ini programnya
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Menyambut Hari Ulang Tahun ke-76 Republik Indonesia, pemerintah akan tetap merayakan kemerdekaan melalui sebuah platform digital bernama Rumah Digital Indonesia.
Hal tersebut diungkap Menteri Sekretaris Negara, Pratikno dalam konferensi pers virtual di Youtube Sekretariat Presiden, Jumat (30/7/2021).
Pratikno mengungkap, perayaan bulan kemerdekaan akan dilakukan sama seperti tahun 2020 lalu, yakni secara virtual.
Mengingat pandemi Covid-19 belum kunjung selesai.
Sebenarnya, pada tahun ini, pemerintah akan melakukan perayaan secara luring, namun ternyata belum bisa dilakukan.
Pratikno mengatakan, pemerintah akan menggelar acara kenegaraan secara minimalis dengan mengedepankan protokol kesehatan secara ketat.
Baca juga: Jokowi Terbitkan Perpres Baru Kemendikbudristek, Staf Ahli Nadiem Bertambah
Baca juga: Seniman Denmark Pembuat Kartun Nabi Muhammad Meninggal Dunia
Dan masyarakat dapat berpartisipasi secara daring melalui platform Rumah Digital Indonesia.
"Upacara kenegaraan tetap kita laksanakan sesuai protokol, sama seperti tahun lalu di 2020 waktu itu upacara detik-detik proklamasi maupaun penurunan bendera dilakukan secara minimal, petugas upacaranya juga minimal, masyarakat diundang secara daring."
"Pada tahun ini rencananya akan dilakukan secara luring, namun ternyata belum bisa. Maka pemerintah akan menggelar acara secara minimalis juga sesuai prokes yang ketat dan masyarakat dapat berpartisipasi secara daring melalui platform Rumah Digital Indonesia," terang Pratikno.
Meski digital, menurut Pratikno, tapi semangat kemerdekaanya, rasa syukur, dan daya juang yang diserap dari perjuangan kemerdekaan tetap sama.
Senada dengan Pratikno, Menteri Kominfo, Johnny G. Plate mengatakan, meski diselenggarakan secara virtual, tidak menghalangi niat masyarakat dalam penghayatan terhadap nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme.
Bahkan menurut Johnny, hadirnya platform ini merupakan wujud kecepatan bangsa Indonesia dalam beradaptasi di tengah situasi pandemi.
Baca juga: Mahfud MD Temui Seniman Yogyakarta, Sampaikan Salam dari Jokowi Hingga Bahas Pandemi
"Gagasan Rumah Digital Indonesia ini gagasan yang cerdas, karena digital ini menjadi bagian penting dalam perayaan bulan kemerdekaan, ini merupakan wujud kecepatan kita dalam beradaptasi, katena ketebatasan pandemi tidak menghalangi kita dalam penghayatan terhadap nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme dalam menyambut HUT ke-76 RI ini," terang Jhonny.
Lantas, apa sebenarnya Rumah Digital Indonesia?
Staf Khusus Presiden, Puti Tanjung membeberkan, Rumah Digital Indonesia ini merupakan sebuah platform dunia digital untuk masyarakat merayakan semaraknya kemerdekaan secara aktif, meski dengan menghadirkan pengalaman yang berbeda.
Di dalam platform ini, ada terbagi beberapa program pilihan untuk dapat disaksikan masyarakat.
Seperti di antaranya, ruang arena perlombaan, ruang seni dan budaya, pasar lokal hingga petualangan nusantara.
Baca juga: Sekretariat Presiden Buka Pendaftaran Upacara Virtual HUT ke-76 RI
Ruang arena perlombaan, berisi berbagai perlombaan yang dapat diikuti seluruh masyarakat.
Lomba tersebut di antaranya, lomba makan kerupuk, lomba balap karung, lomba tarik tambang, tentunya secara virtual.
Para peserta seluruh Indonesia akan berkompetisi bersama.
Dalam perlombaan ini nanti, terdapat papan skor untuk melihat siapa pemenangnya.
"Jadi pesaingnya bukan cuma lingkup RT tapi seluruh indonesia," terang Putri.
Selanjutnya, pada program ruang seni dan budaya, masyarakat dapat menyaksikan beragam video kreativitas masyarakat.
Mulai dari menyanyikan lagu nasional, tari, puisi, drama hingga film pendek.
Putri juga menjelaskan akan ada program pasar virtual produk UMKM unggulan dari 34 provinsi Indonesia dengan pilihan ketegori 'pasar lokal'.
Baca juga: Fakta Kemenangan Lee/Wang atas Ahsan/Hendra: Daddies Gagal Revans & Potensi Rusak Dominasi Indonesia
Di sini masyarakat dapat membeli barang UMKM yang disukai dengan metode pembayaran yang terhubung dengan 4 marketplace.
Sementara itu, pada program 'petualangan nusantara' akan disediakan peta interaktif yang menggambarkan peta Indonesia dengan berbagai informasi.
Seperti destinasi wisata daerahnya, kuliner dan lain sebagianya.
Pada program lainnya, ruang komunitas dan literasi digital, masyarakat dapat melihat berbagai konten karya dari masyarakat.
Dan yang terakhir, terdapat 'panggung nasional', yakni panggung utama Rumah Digital Indonesia.
Pada panggung ini, akan diselenggarakan konser-konser kolaborasi pertunjukan seni yang melibatkan seniman secara virtual.
Lebih lengkapnya, masyarakat dapat mengunjungi situs rumahdigitalindonesia.id yang dapat diakses mulai tanggal 1- 31 Agustus 2021.
(Tribunnews.com/Galuh Widya wardani)