Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi: Kemenangan Gresya Polii/Apriyani Rahayu Kado Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia

 Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat kepada pasangan Ganda Putri Bulutangkis Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang meraih medali

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Jokowi: Kemenangan Gresya Polii/Apriyani Rahayu Kado Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia
Pedro PARDO / AFP
Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. 

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat kepada pasangan Ganda Putri Bulutangkis Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang meraih medali emas dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam akun twitternya @jokowi menuliskan bahwa pertandingan tersebut sangat alot dan mendebarkan.

"Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu menyabet medali emas Olimpiade Tokyo dalam pertandingan yang alot dan mendebarkan, siang ini," tulis Jokowi.

Emas tersebut menurut Kepala Negara merupakan kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia yang ke 76. 

"Kemenangan ini menjadi kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Selamat dan terima kasih Greysia/Apriyani!" pungkas Jokowi.

Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021.
Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. (Alexander NEMENOV / AFP)

Baca juga: Greysia/Apriyani Sabet Medali Emas di Olimpiade 2021, Jokowi Beri Ucapan Selamat

Sebelumnya sejarah,  ditorehkan pasangan ganda putri Indoensia Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020. Mereka  sukses merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, setelah di final mengalahkan wakil China yakni Chen Qingchen/Jia Yifan dengan dua gim langsung melalu skor 21-19, 21-15, pada Senin (2/8/2021).

Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia memberi hormat dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021.
Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia memberi hormat dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. (Pedro PARDO / AFP)
Berita Rekomendasi

Kemenangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi sumbangan emas pertama bagi Indonesia di ajang pesta olahraga bangsa-bangsa di dunia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas