Aktual TV Bukan Perusahaan Pers, Pakar Komunikasi: Kontennya Bermuatan Adu Domba
Ia menyebut bahwa Aktual TV yang dibuat Arief Zainurrohman, murni sebagai sebuah konten media sosial yang tak terdaftar di Dewan Pers.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengungkapan kasus penyebaran konten hoaks dan SARA oleh Aktual TV menghebohkan jagat media sosial.
Selain kontennya yang kerap membenturkan institusi negara, pemilik konten tersebut diketahui merupakan seorang Direktur Televisi Lokal di Jawa Timur.
Bahkan, konten tersebut meraup keuntungan hingga Rp 2 Miliar dsri 700 lebih konten video yang diupload ke YouTube Aktual TV.
Guru Besar FISIP Universitas Airlangga Henry Subiakto menilai akun Youtube Aktual TV bukanlah perusahaan pers.
Ia menyebut bahwa Aktual TV yang dibuat Arief Zainurrohman, murni sebagai sebuah konten media sosial yang tak terdaftar di Dewan Pers.
"Aktual TV bukan perusahaan pers. Jadi Aktual TV adalah konten layaknya media sosial yang ada di Youtube. Menurut saya sudah tepat kalau konten-konten di Aktual TV dikenakan pasal-pasal di luar [undang-undang] pers," ujar Airlangga dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jumat (15/10/2021).
Baca juga: Kerap Bikin Konten Provokatif, Aktual TV Hobi Angkat Isu Hoaks soal Pangkostrad Letjen Dudung
Henry yang juga menjabat sebagai staf ahli Menteri Komunikasi dan Informatika ini mengatakan konten di Aktual TV sarat dengan hoaks.
Sebab, hampir semua kontennya bernarasi adu domba dan itu jauh dari kebebasan pers.
Semua informasi yang diberikan Aktual TV berpotensi melahirkan konflik di antara keragaman Indonesia.
Terlebih, akun itu kerap membenturkan beberapa institusi negara seolah-olah terjadi konflik seperti yang dinarasikan pada TNI-Polri.
"Menurut saya ini sangat mengancam keragaman yang sudah terjalin baik, bayangkan kontennya mengadu domba TNI-POLRI. Ini sangat berbahaya karena konten-kontenny jelas kabar bohong, yang sengaja untuk menciptakan keonaran," jelas Henry.
Polres Metro Jakarta Pusat menetapkan tiga orang sebagai tersangka yaitu Arief Zainurrohman, direktur salah satu perusahaan media televisi di Jawa Timur bernama BSTV BONDOWOSO.
Dalam perkara yang diungkap bulan Agustus 2021 lalu, Arief diketahui mempunyai untuk membikin konten dan mendirect serta menyortir hasil editing yang akan tayang di akun tersebut.
Kemudian ada Muzammil yang mengelola saluran YouTube Aktual TV.