Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rekam Jejak Max Sopacua, Mantan Penyiar TVRI yang Dikenal Pendiri Partai Demokrat

Kabar duka datang dari politisi senior sekaligus salah satu pendiri Partai Demokrat, Max Sopacua.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rekam Jejak Max Sopacua, Mantan Penyiar TVRI yang Dikenal Pendiri Partai Demokrat
Tribunnews.com/ Fransiskus Adhiyuda
Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat Max Sopacua saat memberikan keterangan pers di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (13/6/2019). 

Max juga aktif di LSM Gemakarsa (Media Komunikasi) serta menjadi anggota ABU (Asia Pacific Broadcasting Union).

Saat Soeharto lengser, Max mulai tidak aktif membaca berita di TVRI.

Jadi Pendiri Partai Demokrat

Max kemudian terjun ke politik dengan terlibat dalam pendirian Partai Demokrat pada 9 September 2001 yang diketuai Susilo Bambang Yudhoyono.

Dalam Pilpres 2004, Demokrat berjaya.

Begitu juga SBY yang terpilih langsung sebagai Presiden RI.

Max juga ikut berjaya dan terpilih sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat dengan daerah pemilihan Jabar V Bogor.

Baca juga: Bela Ibas Dalam Kasus Hambalang, Kamhar ke Max Sopacua: Menepuk Air di Dulang Terpercik Muka Sendiri

Berita Rekomendasi

Tak hanya di tahun 2004, pada 2009 Max terpilih lagi sebagai anggota DPRI.

Di Partai Demokrat, Max juga sempat menduduki jabatan penting.

Max pernah menjadi Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat dari 2002 hingga 2005.

Dari 2005 hingga 2010, Max juga pernah menjadi Ketua Bidang Pendidikan, Penduduk, Kominfo DPP Partai Demokrat.

Max Sopacua juga pernah menjadi anggota Majelis Tinggi Partai.

Bergabung dengan Partai Emas

Dilansir Kompas.com, Max sudah menyatakan mundur dari Partai Demokrat dan bergabung dengan partai Esa Masyarakat Sejahtera (Emas) pada 11 Desember 2020 lalu.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas