Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun Dimulai, Berikut Ini Jenis Vaksin, Dosis, & Daerah yang Memenuhi Syarat
Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun dimulai sejak Selasa (14/12/2021). Berikut ini jenis vaksin, dosis, & 19 daerah yang memenuhi syarat.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan pendapat terkait vaksinasi anak yang mulai berjalan.
Menurutnya, orang tua memiliki peran penting dalam menyukseskan vaksinasi bagi anak usia 6-12 tahun.
Gubernur berharap melalui partisipasi aktif orang tua siswa untuk mengajak anak-anak usia 6-11 tahun untuk vaksinasi Covid-19 bisa membantu mempercepat cakupan vaksinasi di DKI Jakarta.
“Kami mengajak kepada orang tua agar anak-anak segera mendapatkan vaksin, mereka divaksin di sekolah bisa, diajak ke puskesmas juga bisa. Juga terima kasih kepada kemenkes yang telah menggelar vaksinasi ini."
"Bersama-sama kita selamatkan anak kita dimasa pandemi ini,” terangnya.
Wamenkes berharap pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini bisa mendukung kegiatan pembelajaran tatap muka secara langsung dengan aman dan terlindungi.
Ia berharap pembelajaran tatap muka bisa segera direplikasi di seluruh daerah di Indonesia.
“Saya ucapkan terima kasih atas partisipsi kepada sekolah-sekolah, puskesmas maupun rumah sakit yang menggelar vaksinasi anak-anak ini, mudah-mudahan kita lebih sehat dan pandemi segera teratasi. Juga melalui vaksinasi ini bisa menurunkan gejala berat akibat infeksi Covid-19,” pungkasnya.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Vaksin Anak