Polri Siapkan Posko Vaksinasi dan Layanan Swab Jelang Nataru, Menko PMK Cek Kesiapan
Menko PMK cek posko-posko pelayanan dan pengamanan Polri jelang Libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Rabu (22/12/2021).
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Polri telah menyiapkan posko-posko vaksinasi dan layanan swab bagi masyarakat jelang jelang Libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru).
Untuk diketahui, posko-posko yang telah disiapkan Polri yaitu Posko Pelayanan Terpadu, Posko Pengamanan, Posko Gerai Vaksinasi Presisi hingga Posko Prokes pelayanan swab dan layanan kesehatan.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy, menyambut baik upaya Polri dalam penanganan Covid-19 jelang Nataru ini.
Muhadjir berharap tak ada kendala saat operasi berlangsung.
Hal tersebut diungkap Muhadjir saat meninjau kesiapan Operasi Lilin 2021 di Pelabuhan Merak, Rabu (22/12/2021).
"Saya kira di sini pelayanannya sudah sangat lengkap."
Baca juga: Berlaku 1 Hari Lagi: Aturan Lengkap Momen Nataru 2021/2022, Gantikan PPKM Level 3
"(Dan) saya melihat di sini sudah sangat rapi persiapannya."
"Mudah-mudahan semuanya bisa berjalan sesuai dengan yang direncanakan," ujar Muhadjir lewat keterangan tertulis, Kamis (23/12/2021), dikutip dari Tribunnews.com.
Selain meninjau kesiapan di Pelabuhan Merak, Muhadjir juga meninjau Posko Pelayanan Terpadu, Prokes dan Gerai Vaksin Covid-19 di Rest Area KM 68 Tol Serang, serta Pos Pelayanan Terpadu Prokes dan Gerai Vaksin di Rest Area KM 72 Tol Cikampek
Ia juga menghadiri Vaksinasi Serentak Polda Banten di Gedung Aspirasi KP3B.
Dalam kesempatan itu, Muhadjir ditemani Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi; Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin; dan juga Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
Baca juga: Tambah 3 Kasus Baru Omicron dari Malaysia dan Kongo, Kini Total 8 Orang Positif Covid-19 Omicron
Posko Perjalanan bukan untuk Penyekatan
Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati, menegaskan penyekatan saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 lebih mengacu pada pelayanan kepada masyarakat.
Yakni dengan membuka posko-posko pelayanan screening dan vaksinasi gratis, baik itu bagi kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.