Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

5 Sosok Koruptor Termuda di Indonesia, 2 Orang Dulunya Selebritis

Selain dari kalangan selebritis, sebagian koruptor termuda ini berlatarbelakang sebagai pengusaha

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in 5 Sosok Koruptor Termuda di Indonesia, 2 Orang Dulunya Selebritis
istimewa
Deretan koruptor termuda yang berhasil diamankan KPK 

Laporan Wartawan Tribun Medan Rena Elviana Purba

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Indonesia dihebohkan dengan tertangkapnya koruptor perempuan termuda. 

Bahkan, 'Umur 24 Tahun' menjadi trending topik di Twitter pada Selasa (18/1/2022).

Trendingnya umur 24 tahun dipicu karena ditangkapnya Nur Afifah Balqis, Bendahara umum DPC Demokrat Balikpapan yang ditangkap KPK.

Tetapi bukan Nur Afifah saja yang pernah menjadi korouptor termuda di Indonesia.

Berikut beberapa profil koruptor termuda di Indonesia yang berhasil ditangkap KPK:

1. Nur Afifah Balqis

Berita Rekomendasi

Nur Afifah Balgis Bendahara Demokrat Balikpapan. (Instagram Nur Afifah Balgis)
Nur Afifah Balqis yang masih berumur 24 tahun menjadi tersangka korupsi yang menampung suap Bupati Penajam Paser Utara.

Penangkapan Nur Afifah Balqis tersebut bermula saat KPK menetapkan Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur, Abdul Gafur Masud sebagai tersangka kasus dugaan suap proyek dan perizinan Pemkab PPU. Ternyata setelah ditelusuri, wanita berhijab tersebut ikut terseret dalam kasus dugaan suap yang dilakukan Abdul Gafur Masud. 

Nur Afifah Balgis, Bendahara DPC Partai Demokrat Balikpapan yang menjadi tersangka kasus suap Bupati Penajam Paser Utara, Abdul Gafur Masud
Nur Afifah Balgis, Bendahara DPC Partai Demokrat Balikpapan yang menjadi tersangka kasus suap Bupati Penajam Paser Utara, Abdul Gafur Masud (Instagram highlight @nafgis)

Wanita cantik itu menyimpan uang di rekening bank nya sebesar Rp447 juta yang diperoleh dari penggelapan dana proyek di Penajam Paser Utara.

 Nur Afifah atau biasa disebut Balqis diketahui mempunyai peran dalam kasus korupsi tersebut dengan menerima, mengelola, dan menyimpan uang suap yang diterima Abdul.

Balqis merupakan wanita asal Balikpapan kelahiran 1997 yang mengawali karier nya sebagai politisi muda dan menjabat sebagai Bendahara Umum DPC Demokrat Balikpapan.

Baca juga: Kontroversi Hakim PN Surabaya yang Terjaring OTT, Pernah Berikan Vonis Bebas pada Terdakwa Korupsi

Ia merupakan alumni Binus University jurusan Hukum Bisnis, sehingga posisi tersebut sesuai dengan latar belakang pendidikannya.

Balqis memang memiliki hobi jalan-jalan ke sejumlah termpat termasuk luar negeri, terlihat dalam beberapa foto pada unggahan Instagramnya.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas