Pagi Ini Serda Rizal Dimakamkan di TMP Cikutra Bandung, Tepat Sehari Setelah Ulang Tahunnya Ke-24
Serda Rizal adalah anak yang sholeh dan ia prajurit yang berdinas dengan sangat disiplin dan baik.
Editor: Dewi Agustina
Aca mengatakan, dapat kabar anaknya gugur saat baku tembak dengan kelompok separatis teroris Papua pada Kamis (27/1/2022) pagi.
"Saya juga gak tau, lagi nganterin sekolah keponakan di SMP 2, pas pulang dari sana, tetangga ngomong."
"Di rumah pada nangis, ada apa, saya nanyain ke anak saya yang gede, ia jawab, 'Pak, Izal meninggal'," ujar Aca.
Aca mengaku, awalnya ia tak percaya, temannya pun tidak memberi kabar kepadanya, ia dapat kabar dari teman tunangan almarhum.
"Beberapa menit setelah itu, Kasad ngabarin itu Serda Rizal meninggal, baru saya percaya," kata Aca.
Apalagi, setelah ada utusan dari Kodam III Siliwangi yang datang ke rumahnya memastikan kabar duka tersebut.
"Bahkan tadi utusan dari Kasad Jenderal Dudung Abdurachman sudah ke sini. Kalau gak ada halangan, besok mau datang ke sini," kata Aca.
Baca juga: 3 Prajurit TNI Gugur, Kapolda Papua Minta Bupati Puncak Berkomunikasi dengan KKB
Dua Peluru Bersarang di Tubuh
Dua tembakan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua memberondong tubuh Serda Rizal, prajurit TNI yang gugur dalam baku tembak di Kabupaten Puncak, Kamis (27/1/2022).
Serda Rizal merupakan prajurit TNI yang orangtuanya tinggal di Kecamatan Dayehkolot Kabupaten Bandung. Isak tangis pun pecah saat mendapati kabar duka tersebut.
Ayah Mochamad Rizal, Aca Suhendar (52) mengaku awalnya mengetahui anaknya menjadi korban saat kontak senjata, dari teman tunangannya. Saat itu, kabar yang dia terima, Serda Rizal ditembak di paha.
"Namun kalau hanya tertembak di bagian paha, mungkin tak sampai meninggal, ternyata ia juga katanya tertembak di bagian perut," ujar Aca ditemui di kediamannya.
Saat itu, awalnya dia tak percaya. Teleponnya tiba-tiba berdering. Saat diangkat, membawa pesan duka.
"Namun, saya tak begitu percaya, tapi saat menerima telepon dari TNI, baru saya percaya," kata Aca.