Praka Tuppal Barasa akan Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Jambi
Keluarga kehilangan sosok Tuppal Barasa yang sangat baik dan berbakti pada orang tua.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Jenazah Praka Anumerta Tuppal Halomoan Barasa akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Jambi, Sabtu (29/1/2022) hari ini.
Praka Anumerta Tuppal Halomoan Barasa gugur saat kontak senjata dengan Kelompok Separatis Teroris Papua atau Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Gome, Papua, Kamis (27/1/2022) lalu.
Saat ini jenazah masih berada di rumah duka yang berada di Lorong Ibrahim, Kecamatan Alam Barajo, Jambi.
Suasana di rumah duka cukup haru, dimana sejumlah kerabat memberikan ucapan duka dan salam terakhir untuk almarhum.
Sempat juga terdengar penyampaian dari teman semasa SMA almarhum yang berduka atas meninggalnya almarhum.
Sementara itu, sejumlah kerabat terus berdatangan ke rumah duka.
Disisi lain, sejumlah anggota TNI tampak mulai menyiapkan proses pemakaman.
Tampak satu mobil yang terlihat dimana nantinya akan ada pengawalan untuk membawa jenazah dari rumah duka ke Taman Makam Pahlawan.
Sehari sebelumnya, kediaman Pratu Anumerta Tuppal Halomoan Barasa di RT 19, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, Jumat (28/1/2022) pagi masih diselimuti suasana duka.
Ya, Tuppal Barasa (sebelumnya ditulis Baraza) salah satu anggota TNI yang gugur ketika terjadi kontak senjata antara TNI dengan KKB Papua, di Distrik Gome, Papua, Kamis (27/1/2022) pagi kemarin.
Dua prajurit lainnya yang gugur adalah Serda Rizal dan Pratu Rahman.
Rekan, tetangga dan keluarga Praka Tuppal Halomoan Barasa terus berdatangan ke rumah duka.
Kepergian Tuppal menjadi luka mendalam bagi keluarga.
Ibunda Tuppal, sejak kemarin hingga kini belum menerima sepenuhnya kepergian anaknya itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.