FAKTA Terbaru Briptu Christy, Check-in di Hotel Atas Nama Orang Lain hingga Dukungan Briptu Reynaldo
Inilah fakta terbaru soal Briptu Christy, anggota Polresta Manado, Sulawesi Utara, Briptu Christy yang sempat jadi DPO karena desersi.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Sri Juliati
Meski begitu, Djumin enggan menyebutkan nama siapa yang teregister dalam buku tamu saat check-in untuk Briptu Christy tersebut.
Hal tersebut, kata Djumin, yang menjadi salah satu dasar pihaknya tidak mengenali atau tidak mengetahui secara pasti keberadaan Briptu Christy saat itu.
"Makanya kita tidak mendeteksi dan kita juga tidak terlalu mengikuti perkembangan yang viral itu dia mukanya juga kita nggak terlalu tahu waspadai, apalagi check-in-nya pake nama orang," ucapnya.
Briptu Reynaldo Kamea, Suami Briptu Christy Tahu Kabar Terbaru sang Istri dan Tetap Mendukung
Mengenai kabar terbaru sang istri, Briptu Reynaldo menyatakan dirinya sudah mengetahuinya.
Bripru Reynaldo juga menjelaskan, dirinya selalu berkomunikasi dengan istrinya dan rencananya akan kembali ke Manado.
"Terakhir kita berkomunikasi pada bulan Januari lalu dan katanya mau ke rumah teman ingin menenangkan diri," ucapnya.
Terkait video asusila yang dinilai menyudutkan istrinya, Briptu Reynaldo pun meminta masyarakat untuk tidak mempercayai informasi hoaks.
"Itu tidak benar, itu hoaks, masyarakat jangan mudah percaya."
"Bahkan, sebelumnya saya selalu bersama dan berkomunikasi dengan istri saya, tidak ada video seperti itu," tegasnya.
Dikutip dari Tribun Manado, Briptu Reynaldo Kamea tercatat sebagai anggota polisi yang bertugas di Polres Minahasa, Sulut.
Briptu Christy dan Briptu Reynaldo merupakan pasangan suami istri yang telah menikah selama 5 tahun.
Briptu Reynaldo mengatakan, hubungannya dengan istrinya baik-baik saja.
Ia selalu berkomunikasi dengan sang istri, Briptu Christy.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.