Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Sebut IKN Bukan untuk Sekelompok Orang

Basuki Hadimoeljono menegaskan bahwa pemerintah tak akan membatasi kelompok yang akan menempati Ibu Kota Negara (IKN) baru di Penajam Paser Utara, Kal

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pemerintah Sebut IKN Bukan untuk Sekelompok Orang
Warta Kota/Alex Suban
Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor meninjau lahan lokasi ibu kota negara yang baru di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (17/12/2019) sore. Presiden Jokowi menegaskan bahwa lahan tersebut bukan merupakan hutan lindung, melainkan kawasan hak pengusahaan hutan (HPH) yang dikembalikan ke negara. Warta Kota/Alex Suban 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono menegaskan bahwa pemerintah tak akan membatasi kelompok yang akan menempati Ibu Kota Negara (IKN) baru di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Semua warga, kata dia, berhak pindah ke mana saja termasuk ke kawasan IKN.

"Semua warga berhak pindah ke mana saja, (termasuk) ke IKN. Tidak ada pembatasan," kata Basuki dalam diskusi 'Beranda Nusantara: Menuju Ibukota Negara Baru', Rabu (23/2/2022).

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko turut menyampaikan bahwa pemindahan IKN bukan diperuntukan hanya untuk sekelompok orang atau golongan.

Baca juga: Siapa Bambang Susantono? Disebut-sebut Calon Kuat Kepala Otorita IKN yang Akan Ditunjuk Jokowi

Melainkan dipersembahkan bagi kemajuan bangsa dan negara dan demi masa depan Indonesia.

"Pembangunan IKN ini dipersembahkan untuk bangsa dan negara, untuk masa depan Indonesia yang lebih baik. Bukan untuk sekelompok orang, bukan untuk sekelompok golongan dan seterusnya. Maka perlu sebuah kerja sama besar kita, bangsa Indonesia ini," ucap Moeldoko.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas