Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketum PSI Giring Ganesha Mundur dari Bursa Capres 2024, Ungkap Sosok Pemimpin Ideal Masyarakat

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengumumkan mundur dari bursa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Miftah
zoom-in Ketum PSI Giring Ganesha Mundur dari Bursa Capres 2024, Ungkap Sosok Pemimpin Ideal Masyarakat
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Ketua Umum PSI Giring Ganesha. Dalam artikel mengulas tentang Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengumumkan mundur dari bursa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengumumkan mundur dari bursa calon presiden (Capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Menurutnya, masih banyak masyarakat yang mendukung kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Giring juga menyadari, dirinya belum tepat untuk maju sebagai calon presiden di Pilpres 2024.

"Berdasar fakta itu jugalah saya merasa tahun 2024 belumlah waktu bagi saya untuk maju sebagai calon Presiden Republik Indonesia di 2024."

"Maka hari ini, dengan penuh kesadaran saya Giring Ganesha, mengumumkan mundur dari pencalonan presiden Republik Indonesia," kata Giring dalam konferensi pers virtual, Kamis (24/2/2022).

Baca juga: Ketum DPP Pengajian Al-Hidayah Tegaskan Akan Dukung Airlangga Hartarto Sebagai Capres 2024

Lebih lanjut, Giring menyatakan, masih banyak warga yang menginginkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk kembali menjabat.

"Banyak sekali rakyat Indonesia yang ternyata masih menghendaki sosok Jokowi untuk memimpin Indonesia."

Berita Rekomendasi

"Ini adalah fakta di lapangan sekaligus aspirasi masyarakat yang sangat menyukai Jokowi, namun dibatasi oleh konstitusi bahwa Presiden hanya bisa dijabat selama 2 periode," ungkapnya, dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube Kompas TV.

Diberitakan Tribunnews.com, Giring menyebut, Jokowi masih dominan sebagai sosok pemimpin ideal masyarakat.

"Ketika saya berbicara soal sosok pemimpin ideal, nama Pak Jokowi adalah sosok yang mendapatkan tempat di hati rakyat Indonesia," ungkap Giring.

Selanjutnya, Giring berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia dan para relawan yang bekerja untuk menjadikan dirinya sebagai capres.

Saat ini, Giring mengatakan, lebih fokus untuk membangun PSI ke depannya setelah mengumumkan diri mundur dari pencalonan presiden.


"Bersama kawan-kawan DPP PSI, saya akan fokus pada perjuangan meloloskan PSI ke Senayan pada pemilu 2024 nanti serta menghantarkan lebih banyak lagi kader-kader kami ke kursi Parlemen dan Eksekutif," jelasnya.

Vokalis Grup Nidji, Giring Ganesa saat menghadiri acara konferensi pers Pesta Rakyat dan Konser Kemerdekaan di Laguna Resto, Jakarta Pusat, Senin (15/8/2016).
Vokalis Grup Nidji, Giring Ganesa saat menghadiri acara konferensi pers Pesta Rakyat dan Konser Kemerdekaan di Laguna Resto, Jakarta Pusat, Senin (15/8/2016). (Tribunnews/JEPRIMA)

Syarat Jadi Capres

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas