Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini yang Disampaikan Jokowi kepada Para Pembalap MotorGP Saat Bertemu di Istana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambut 20 pembalap yang akan berlomba pada ajang MotoGP Mandalika 18-20 Maret 2022.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ini yang Disampaikan Jokowi kepada Para Pembalap MotorGP Saat Bertemu di Istana
Tangkap Layar Youtube Sekretariat Presiden
Jokowi Saat Konvoi MotorGP di Istana Merdeka, Rabu (16/3/2022). 

Para pembalap yang menggunakan racing suit tersebut kemudian berfoto satu persatu bersama presiden.

Setelah berbincang singkat dan menikmati hidangan yang disajikan, para pembalap juga berfoto bersama presiden depan istana merdeka serta di depan motor Kawasaki milik Presiden Jokowi.

Presiden kemudian melepasa konvoi para rider dari depan Istana ke Bundaran HI.

Ratusan iring-iringan para klub motor gede saat mengikuti parade MotoGP di kawasan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (16/3/2022). Tercatat 16 pembalap MotoGP, 2 pembalap Moto2, 1 pembalap Moto3, dan 1 pembalap Asian Talent Cup bergabung mengikuti parade penyambutan MotoGP Mandalika 2022. Pantauan Tribunnews.com dilapangan terlihat warga sangat antusias menyaksikan parade motogp dengan Rute dimulai dari kawasan Istana Merdeka dan berakhir di Bundaran Hotel Indonesia.  Sebagai Informasi MotoGP Mandalika yang berlangsung selama tiga hari dari 18-20 Maret 2022, menjadi pertanda kembalinya Indonesia sebagai salah satu tuan rumah balapan grand prix. Menurut catatan sejarah, terakhir kali Indonesia jadi tuan rumah balapan grand prix yaitu pada 1997 dan balapan tersebut diselenggarakan di Sirkuit Sentul. Tribunnews/Jeprima
Ratusan iring-iringan para klub motor gede saat mengikuti parade MotoGP di kawasan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (16/3/2022). Tercatat 16 pembalap MotoGP, 2 pembalap Moto2, 1 pembalap Moto3, dan 1 pembalap Asian Talent Cup bergabung mengikuti parade penyambutan MotoGP Mandalika 2022. Pantauan Tribunnews.com dilapangan terlihat warga sangat antusias menyaksikan parade motogp dengan Rute dimulai dari kawasan Istana Merdeka dan berakhir di Bundaran Hotel Indonesia. Sebagai Informasi MotoGP Mandalika yang berlangsung selama tiga hari dari 18-20 Maret 2022, menjadi pertanda kembalinya Indonesia sebagai salah satu tuan rumah balapan grand prix. Menurut catatan sejarah, terakhir kali Indonesia jadi tuan rumah balapan grand prix yaitu pada 1997 dan balapan tersebut diselenggarakan di Sirkuit Sentul. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Tidak Diizinkan Ikut Parade

Kepada pers, Jokowi merasa senang karena penjualan tiket GP Mandalika sold out.

Total 60 ribu tiket habis terjual dua hari jelang gelaran MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok.

"Alhamdulillah juga bahwa target tiket yang kita jual 60.000 Alhamdulillah semuanya sudah terjual dan kita harapkan ini menjadi sebuah brand baru negara kita. Bahwa Indonesia sekarang telah memiliki sirkuit MotoGP yang tidak kalah dengan negara-negara lain," imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Jokowi juga mengungkapkan alasan dirinya tak turut serta dalam itung-iringan parade bersama pembalap MotoGP.

Ia tak ikut rombongan bersama Marc dan kawan-kawan karena alasan keamanan.

"Saya sudah sampaikan tadi, saya tidak naik motor. Karena tidak diperbolehkan dari sisi keamanan jadi tadi saya lemes itu," jawab Jokowi sambil tertawa.

Dalam parade MotoGP ini, para pembalap mengendarai motor sesuai timnya masing-masing menuju Bundaran Hotel Indonesia.

Rombongan parade juga diikuti 600 pemotor dari berbagai komunitas motor di Jakarta.

Pebalap MotoGP saat melintas di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, dalam rangkaian parade MotoGP, Rabu (16/3/2022). Sebanyak 24 orang, 30 pembalap moto2, dan 30 pembalap Moto3 mengikuti Parade yang dilepas oleh Presiden Joko Widodo dari Istana Merdeka. WARTA KOTA/YULIANTO
Pebalap MotoGP saat melintas di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, dalam rangkaian parade MotoGP, Rabu (16/3/2022). Sebanyak 24 orang, 30 pembalap moto2, dan 30 pembalap Moto3 mengikuti Parade yang dilepas oleh Presiden Joko Widodo dari Istana Merdeka. WARTA KOTA/YULIANTO (WARTA KOTA/YULIANTO)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas