Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kata Menko Airlangga: Pemerintah Masih Kaji Kemungkinan Harga BBM Petralite dan LPG 3 Kg Naik

pemerintah sedang mengkaji kemungkinan naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Petralite dan juga gas LPG 3 Kg.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah sedang mengkaji kemungkinan naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Petralite dan juga gas LPG 3 Kg.

Airlangga Hartarto mengatakannya di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, (5/4/2022).

"Saat sekarang kita masih mengkaji, nanti kita, setelah kita kaji tentu akan kita umumkan tapi saat sekarang belum," kata Airlangga.

Airlangga mengatakan situasi geopolitik di Rusia dan Ukraina turut berpengaruh terhadap Indonesia dalam bentuk kenaikan harga sejumlah komoditas, utamanya pangan dan energi, serta kenaikan inflasi.

"Kita ketahui berbagai komoditas apakah itu gas alam naik, batubara pun di harga 258, brent (minyak berjangka Brent) juga sudah di atas seratus," kata Airlangga.

Sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan bahwa BBM jenis Petralite akan naik.

Hal itu diungkapkan Luhut di Depo LRT Jabodetabek, Bekasi Timur, Jumat lalu.

Berita Rekomendasi

"Overall yang akan terjadi nanti, Pertamax, Pertalite (akan naik). Premium belum. Ya, semua akan naik," katanya.

Luhut mengatakan kenaikan BBM tersebut tidak dapat dihindari, termasuk kenaikan gas LPG 3 Kg. Apalagi gas LPG belum pernah naik sejak 2007 silam. 

Kenaikan BBM dan gas tersebut diakibatkan kondisi geopolitik di Eropa antara Rusia dan Ukraina.

Meskipun demikian kata Luhut, kenaikan harga akan dilakukan secara bertahap.

"Mengenai gas 3 kg itu kita bertahap. Jadi satu April, nanti Juli, nanti September. Itu semua bertahap dilakukan oleh pemerintah," pungkasnya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas