Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemudik Pakai Kendaraan Roda Dua Mulai Padati Jalur Arteri, Tapi Masih Terkendali

Kepolisian RI mengungkap pemudik yang memakai kendaraan roda dua mulai memadati sejumlah jalur arteri.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Pemudik Pakai Kendaraan Roda Dua Mulai Padati Jalur Arteri, Tapi Masih Terkendali
TribunJakarta/Yusuf Bachtiar
Ilustrasi: Situasi arus lalu lintas kendaraan di Pos Pengamanan Mudik di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kota Bekasi pada H-7 Lebaran 2022, Selasa (26/4/2022) 

Fadil menuturkan, berdasarkan data dari PT Jasa Marga selaku pengelola jalan tol, tercatat 951.758 kendaraan telah meninggalkan Jakarta sejak H-10 hingga H-5 Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah atau periode 22-27 April 2022.

Angka itu diprediksi akan bertambah seiring dekatnya hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Angka itu merupakan angka kumulatif arus lalu lintas dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

Total volume lalu lintas yang meninggalkan wilayah Jabotabek sendiri naik 9,4 persen jika dibandingkan lalin normal periode November 2021 yakni 870.371 kendaraan.

Sementara untuk distribusi arus lalu lintas yang meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu mayoritas dilalui 471.044 kendaraan (49,5 persen) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 289.122 kendaraan (30,4 persen) menuju menuju arah Barat (Merak) dan 191.592 kendaraan (20,1 persen) menuju arah Selatan (Puncak).

(Tribunnews.com/Igman Ibrahim, Fandi Permana)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas