Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cerita Deni, Batal Lebaran Bersama Buah Hati dan Istrinya di Jember Karena Kehabisan Tiket Kereta

Ia memilih menggunakan kereta api karena menurutnya angkutan ini lebih praktis dan ekonomis.

Editor: Erik S
zoom-in Cerita Deni, Batal Lebaran Bersama Buah Hati dan Istrinya di Jember Karena Kehabisan Tiket Kereta
Tribunnews.com/Alfarizy AF
Deni, sedang menunggu keberangkatan KA Jayabaya di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Rabu (4/5/20222) 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Tak semua momentum lebaran 2022 ini bisa dinikmati bersama keluarga.

Dalam informasi yang didapatkan Tribunnews.com di Stasiun Pasar Senen, Rabu (4/5/2022) sebagian pemudik yang baru melakukan perjalanannya mengatakan bahwa kehabisan tiket kereta api.

Deni, satu diantaranya, pria yang sehari-hari bekerja di Pandeglang, Banten ini mengaku kehabisan tiket untuk keberangkatan pada tanggal 29 April lalu.

Awalnya ia berniat melewatkan momen lebaran bersama istri dan buah hatinya, namun harapan itu harus pupus karena ia telat memesan tiket kereta api.

Baca juga: Antisipasi Kepadatan Penumpang, Pemerintah Siapkan Pelabuhan Panjang untuk Arus Balik Lebaran

"Niatnya mau lebaran sama anak istri kan, tapi malah kehabisan tiket," ucap Deni.

Ia memilih menggunakan kereta api karena menurutnya angkutan ini lebih praktis dan ekonomis.

Berita Rekomendasi

Pasca kehabisan tiket sebelum lebaran, Deni mau tak mau harus memesan tiket kereta api untuk keberangkatan hari ini.

Deni tampak bersemangat untuk melakukan perjalanannya, tak heran, ini merupakan pertemuan dengan anak pertamanya setelah 11 tahun menikah.

Dengan membawa satu buah ransel hitam dan satu buah tas jinjing berisikan persediaannya untuk diperjalanan.

Ia mengatakan perjalanan ini merupakan pertemuan keduanya untuk menemui buah hatinya yang terlahir 10 bulan silam.

Baca juga: Pelabuhan Panjang Lampung Siap Untuk Arus Balik Menuju Jakarta

Kepulangan Deni terakhir ke Kampung Halaman istrinya di Jember, Jawa Timur, saat kelahiran buah hatinya, setelah itu ia kembali berjarak dengan istri dan anak tercintanya karena pandemi.

"Terakhir saya ketemu anak pas lahiran di Jember, sekarang anak udah umur 10 bulan, beleum pernah liat bentuknya secara langsung," ucap Deni sumringah.

Saat ditemui, Deni sedang menunggu keberangkatan KA Jayabaya dengan tujuan Surabaya, Jawa Timur, waktu perjalanan yang ia tempuh memakan waktu sekira 11 jam.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas