Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Massa Membubarkan Diri, Polisi Sebut Demo 21 Mei di Patung Kuda Berjalan Tertib

Polda Metro Jaya sebut aksi dari aliansi Gerakan Bersama Rakyat (GEBRAK) di kawasan Patung Kuda berjalan tertib dan lancar.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Massa Membubarkan Diri, Polisi Sebut Demo 21 Mei di Patung Kuda Berjalan Tertib
Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menyebut aksi unjuk rasa 21 Mei 2022 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat berjalam tertib dan damai. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Massa aksi unjuk rasa dari aliansi Gerakan Bersama Rakyat (GEBRAK) di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Sabtu (21/5/2022) telah membubarkan diri.

Terkait itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menyebut aksi itu berjalan aman dan lancar.

"Demo hari ini masih kaitannya dengan May Day yang dilakukan oleh elemen buruh berjalan dengan tertib, kami dari Polda Metro Jaya mengucapkan terima kasih kepada para peserta aksi yang sudah menjaga kedamaian aksi hingga akhir," kata Zulpan kepada wartawan di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (21/5/2022).

Baca juga: Nyanyikan Lagu Internasionale dan Bella Chiao, Massa Aksi di Patung Kuda Membubarkan Diri

Massa aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat mulai membubarkan diri, Sabtu (21/5/2022).
Massa aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat mulai membubarkan diri, Sabtu (21/5/2022). (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)

Zulpan menyebut pihaknya sudah mengawal aksi unjuk rasa itu sehingga tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan.

"Kemudian kepolisian juga dari awal hingga akhir menjaga dan mengawal kegiatan ini dengan baik kemudian kita mengharapkan yang baik seperti ini bisa kita pertahanakan," ucanya.

Sebelumnya, Aksi dari aliansi Gerakan Bersama Rakyat (GEBRAK) di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Sabtu (21/5/2022) telah selesai digelar.

Berita Rekomendasi

Pantauan Tribunnews.com di lokasi sekira pukul 17.25 WIB, massa yang mayoritas menggunakan baju berwarna merah ini sudah mulai membubarkan diri.

"Baik teman-teman, kita selesaikan aksi ini, terimakasi kawan-kawan," kata satu orator di atas mobil komando.

Baca juga: Catatan 24 Tahun Reformasi, SMRC: Kebebasan Sipil di Indonesia Memburuk

Baca juga: Demo 21 Mei: Omnimbus Law Bentuk Penderitaan Nyata bagi Rakyat

Baca juga: Massa Aksi Demo 21 Mei di Patung Kuda: Reformasi Hari Ini Mati

Aksi unjuk rasa ini berjalan dengan aman dan damai.

Sebelum membubarkan diri, massa aksi menyanyikan lagu berjudul 'Internasionale' dan Bella Ciao sambil menyalakan flare.

Aksi itu diketahui membawa tuntutan mencabut Omnibus Law Cipta Kerja, tolak revisi UU PPP, turunkan harga sembako, BBM, minyak goreng, TDL, ELPIJI, PDAM, TOL, PPN, PUPUK.

Selain itu, tolak penundaan pemilu dan perpanjangan jabatan presiden, hentikan represifitas terhadap gerakan Rakyat, tangkap adili penjarakan dan sita aset para koruptor.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas