Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil KH Dimyati Rois, Ulama Sesepuh NU yang Juga Ketua Dewan Syura PKB

Ulama kharismatik asal Kendal, KH Dimyati Rois meninggal dunia pada Jumat (10/6/2022). Ini menjadi kabar duka tersendiri bagi keluarga PBNU.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Profil KH Dimyati Rois, Ulama Sesepuh NU yang Juga Ketua Dewan Syura PKB
Instagram
KH Dimyati Rois meninggal dunia 

KH Dimyati juga masuk dalam jajaran pengurus PBNU yang turut mendeklarasikan lahirnya PKB.

Baca juga: Ini Kata PBNU dan Muhammadiyah Soal Diplomasi yang Dilakukan Puan untuk Bangun Museum Nabi Muhammad

Pada Muktamar Ke-34 NU di Lampung Tahun 2021 lalu, Abah Dim terpilih sebagai salah satu dari sembilan Anggota Ahlul Halli wal Aqdi (AHWA).

Ia mendapatkan suara terbanyak pada saat itu, yakni 503 dukungan dari PCNU dan PWNU.

Bersama delapan kiai lainnya, ia menentukan Rais Aam Syuriyah PBNU.

KH Dimyati Rois juga merupakan menjabat sebagai Mustasyar PBNU.

Mustasyar adalah penasehat pengurus NU.

Anggota Mustasyar adalah para ulama' atau tokoh yang telah memberikan dedikasi pengabdian dan loyalitasnya kepada NU.

BERITA REKOMENDASI

Tak hanya itu, Abah Dim juga merupakan Ketua Dewan Syuro Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) selama dua periode berturut-turut.

Terakhir, Abah Dim kembali ditetapkan sebagai Ketua Dewan Syuro PKB periode 2019-2024.

Putranya, Alamuddin Dimyati Rois adalah anggota DPR RI dari fraksi PKB.

Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ulama kharismatik asal Kendal, KH Dimyati Rois meninggal dunia, Jumat (10/6/2022) pukul 01.13 WIB di Rumah Sakit Tlogorejo, Semarang, Jawa Tengah.
Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ulama kharismatik asal Kendal, KH Dimyati Rois meninggal dunia, Jumat (10/6/2022) pukul 01.13 WIB di Rumah Sakit Tlogorejo, Semarang, Jawa Tengah. (Istimewa)

Baca juga: PBNU Tanggapi Permintaan Mundur Miftachul Akhyar dari Kursi Ketua Umum MUI

Dimakamkan di Kendal

Rencananya, jenazah Mbah Dim akan dimakamkan di komplek Pondok Pesantren (Ponpes) Al Fadlu 2, Dusun Srogo, RT 1, RW 5 Desa Sidorejo, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal.


Dilaporkan TribunJateng, saat ini jenazah berada di rumah kediaman di Dusun Jagalan, Desa Kutoharjo, Kecamatan Kaliwungu.

Sejumlah santri, tokoh masyarakat dan warga sedang menyiapkan lokasi pemakaman di Ponpes Al Fadlu 2.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas