Berang Dengar Kesaksian M Kece, Irjen Napoleon Bonaparte Gebrak Meja Saat Sidang
Irjen Napoleon Bonaparte berang hingga menggebrak meja saat mendengar kesaksian M Kece dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan
Editor: Adi Suhendi
"Penista agama, penista agama," ucap beberapa orang yang hadir dalam sidang.
Dalam hal ini, Napoleon juga memutarkan sebuah video di dalam ruang sidang.
Video itu menampilkan percakapan antara Irjen Napoleon dan M Kece pada 17 November 2021 di Rutan Bareskrim Polri.
Baca juga: M Kece Ungkap Perintah Irjen Napoleon Saat Dirinya Dilumuri Tinja: Tutup Mata, Buka Mulutmu!
Hari itu, Irjen Napoleon hendak dipindahkan ke Lapas Cipinang, Jakarta Timur pada pukul 16.00 WIB.
M Kece pun terlihat mendatangi Napoleon dan terlibat percakapan hingga berpelukan.
"Tiba-tiba saudara Kace datang, minta tolong pada petugas ingin menemui saya. Video ini dibuat petugas yang antar saya ke Lapas Cipinang," kata Irjen Napoleon.
Kepada M Kece, eks Kadiv Hubinter Bareskrim Polri itu bertanya soal maksud dan tujuan menemui dirinya saat itu.
Bahkan, kata Napoleon, M Kece sampai-sampai mengenakan pakaian resmi batik dan celana panjang.
Padahal, jelas Irjen Napoleon, seorang tahanan biasanya hanya mengenakan celana pendek ketika berada di dalam Rutan.
Dalam jawabannya, M Kece mengaku selalu memberi penghormatan kepada setiap orang.
"Dalam video itu Pak Kace sempat pakai pakaian resmi. Kelihatan sekali niat ketemu saya. Apa kasih penghormatan?" tanya perwira tinggi Polri aktif tersebut.
"Saya kepada setiap orang selalu memberikan penghormatan," jawab M Kece.
Merujuk pada video itu pula, Napoleon bertanya apakah sudah ada perdamaian usai insiden penganiayaan dan pelumuran kotoran manusia itu terjadi.
Sebab, dalam video yang diputar, Napoleon dan M Kece berbincang dengan hangat.