Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenal Jenis-jenis Wayang di Indonesia, Mulai dari Wayang Kulit hingga Wayang Wong

Di Indonesia, terdapat keberagaman jenis wayang. Selain itu wayang juga merupakan salah satu warisan budaya di Indonesia.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Miftah
zoom-in Mengenal Jenis-jenis Wayang di Indonesia, Mulai dari Wayang Kulit hingga Wayang Wong
ISTIMEWA
Ilustrasi wayang kulit. Berikut jenis-jenis wayang di Indonesia. 

Cerita-cerita pada wayang purwa bersumber dari Pustaka Rajapurwa, dikutip dari kebudayaan.kemdikbud.go.id.

Dahulu, pertunjukan wayang purwa hanya diiringi lagu-lagu sekar Ageng tembang Kidung.

Kemudian pada zaman dahulu, wayang belum bisa disabetkan.

Sehingga pertunjukan wayang hanya menancapkan lakon-lakon secara berhadapan.

3. Wayang Golek

Pertunjukan wayang golek dibawakan oleh dalang Ridwan Tjahyo pada gelaran Festival Sastra 'Mieling Poe Basa Indung' yang diselenggarakan Disbudpar Kota Bandung di Gedung Yayasan Pusat Kebudayaan (YPK), Jalan Naripan, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (21/2/2020). Acara tersebut juga dimeriahkan dengan lomba carpon dan berbagai lomba lainnya. Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Pertunjukan wayang golek dibawakan oleh dalang Ridwan Tjahyo pada gelaran Festival Sastra 'Mieling Poe Basa Indung' yang diselenggarakan Disbudpar Kota Bandung di Gedung Yayasan Pusat Kebudayaan (YPK), Jalan Naripan, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (21/2/2020). . Tribun Jabar/Gani Kurniawan (Tribun Jabar/Gani Kurniawan)

Wayang golek merupakan wayang yang menggunakan media kayu atau berbentuk tiga dimensi.

Wayang tersebut hanya tersebar di Pulau Jawa bagian Barat.

Berita Rekomendasi

Sementara alur cerita wayang golek diambil dari cerita rakyat.

Seperti, cerita penyebaran agama Islam oleh Walangsungsang dan Rara Santang, cerita yang bersumber dari cerita Ramayana dan Mahabarata dengan menggunakan bahasa Sunda.

Saat pertunjukan, wayang golek diiringi oleh gamelan Sunda (salendro), yang terdiri atas dua buah saron, peking, selentem, satu perangkat boning, satu perangkat boning rincik, satu perangkat kenong, sepasang gong (kempul dan goong), ditambah dengan seperangkat kendang (sebuah kendang Indung dan tiga buah kulanter), gambang dan rebab.

4. Wayang Beber

Wayang beber merupakan wayang tertua di Indonesia.

Pementasan wayang beber, dilakukan dengan membeberkan atau membentangkan layar atau kertas yang berupa gambar.

Kemudian cara memainkan wayang beber adalah dengan menguraikan cerita melalui layar atau kertas, dikutip dari Indonesia.go.id.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas