Profil Azwar Anas, akan Dilantik Jokowi Jadi Menpan RB, Pernah Digadang Jadi Kepala Otorita IKN
Berikut profl Azwar Anas yang bakal menggantikan Tjahjo Kumolo sebagai Menpan RB. Diketahui Tjahjo Kumolo wafat pada 1 Juli 2022 lalu.
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Sri Juliati
Azwar Anas pun memulai karier politiknya saat masih menjadi dewasa dengan menjadi anggota termuda MPR RI utusan golongan pada 1997.
Kemudian, ia pun berlabuh ke Partai Kebangkitan Bangsa dan pada 2001 menjadi Wakil Sekjen DPP PKB.
Lantas pada tahun 2004, Azwar Anas pun berhasil terpilih menjadi anggota DPR RI mewakili daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur III
Hanya saja pada pemilu 2009, ia gagal melenggang ke Senayan untuk kedua kalinya.
Kendati begitu, Azwar Anas tak patah arang.
Ia justru kembali ke tempat kelahirnya dan mencalonkan diri sebagai bupati pada Pilkada 2010.
Baca juga: PROFIL 4 Calon Pemimpin Ibu Kota Baru: Azwar Anas, Ahok, Bambang Brodjonegoro, hingga Tumiyana
Azwar Anas yang berpasangan dengan Yusuf Widyatmoko terpilih untuk menjadi pemimpin Banyuwangi periode 2010-2015.
Bahkan pada pilkada selanjutnya, mereka kembali terpilih dengan raihan suara yang telak yaitu 88,96 persen.
Azwar Anas pun sempat mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur bersama dengan Saifullah Yusuf.
Hanya saja ia memutuskan untuk mundur.
Pengumuman tersebut disampaikan sendiri oleh Saifullah Yusuf atau akrab disapa Gus Yusuf.
Empat tahun berselang, Azwar Anas dipercaya untuk menduduki jabatan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) pada 13 Januari 2022.
Dikutip dari Kontan, Anas dilantik oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa.
Baca juga: Mega Minta Calon Kepala Daerah dari PDIP Contoh Tri Rismaharini dan Azwar Anas
Dilantiknya Azwar Anas lantaran berhasil melalui lima tahapan tes yakni seleksi administrasi, rekam jejak, penuliasn makalah, asesmen center, dan tes kesehatan yang dimulai sejak 9 November 2021.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.