Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Said Aqil Siradj Minta LPOI Bersikap Netral Hadapi Tahun Politik

Ketua Umum LPOI KH Said Aqil Siradj meminta jajaran LPOI untuk bersikap netral dalam menghadapi Pemilu 2024.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Said Aqil Siradj Minta LPOI Bersikap Netral Hadapi Tahun Politik
Tribunnews.com/ Fahdi Fahlevi
Ketua Umum Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI) KH Said Aqil Siradj pada Mukernas LPOI di Hotel Santika, Jakarta, Kamis (15/8/2022).Ia meminta jajarannya untuk netral dalam Pemilu 2024. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI) KH Said Aqil Siradj meminta jajaran LPOI untuk bersikap netral dalam menghadapi Pemilu 2024.

LPOI, menurut Said Aqil, tidak boleh berpolitik praktis dalam menghadapi tahun politik.

"Ini peran LPOI harus memainkan peran. Tetap kita tidak bermain politik, tidak berpolitik praktis maksudnya, dengan syarat tetap netral, tidak bermain politik," Kata Said Aqil Siradj dalam sambutannya pada Mukernas LPOI di Hotel Santika, Jakarta, Kamis (15/8/2022).

Said Aqil menilai LPOI harus meninggalkan politik praktis jika ingin memberikan manfaat kepada masyarakat.

Dirinya mengajak LPOI membangun persahabatan antar ormas Islam di Indonesia.

Baca juga: Harga BBM Naik, Said Aqil: Tidak Ada yang Pikirkan Rakyat, Semua Fokus ke Tahun Politik

"Kalau ingin bermanfaat besar. Kita perkuat persahabatan antar ormas Islam, tingkatkan ukhuwah. Kesampingkan dulu perbedaan pendapat," kata Said Aqil.

Berita Rekomendasi

Mantan Ketua Umum PBNU ini mengatakan krisis diprediksi akan terjadi dalam beberapa waktu mendatang.

Krisis ini, kata Said Aqil, akan berdampak kepada stabilitas politik di Indonesia.

Baca juga: Gus Yahya akan Libatkan Said Aqil Siradj di Kepengurusan PBNU dan Hidupkan Kembali Cita-cita Gus Dur

"Tidak lama lagi, kalau prediksi ini benar, akan terjadi krisis yang luar biasa. Kalau terjadi kelaparan, krisis pangan. Maka pasti akan terganggu antara stabilitas pangan dan stabilitas politik, keamanan akan kait terkait," ujar Said Aqil.

Sehingga LPOI, menurut Said Aqil, harus berperan membantu masyarakat yang terdampak krisis ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas