Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Bansos yang Cair pada November 2022: BSU Tahap 7, BLT BBM, PKH Triwulan 4

Inilah daftar bansos yang cair pada November 2022. Ada BSU tahap 7 yang cair melalui kantor pos, BLT BBM tahap 2, hingga PKH pencairan triwulan 4.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Daftar Bansos yang Cair pada November 2022: BSU Tahap 7, BLT BBM, PKH Triwulan 4
freepik
Ilustrasi uang. Inilah daftar bansos yang cair pada November 2022. Ada BSU tahap 7 yang cair melalui kantor pos, BLT BBM tahap 2, hingga PKH pencairan triwulan 4. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar bantuan sosial (bansos) yang cair pada November 2022.

Pemerintah melalui kementerian terkait masih menyalurkan sejumlah bansos kepada masyarakat atau keluarga kurang mampu.

Yang terbaru, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) tahap 7 kepada para pekerja.

Di sisi lain, Kementerian Sosial (Kemensos) akan kembali memberikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) pengalihan subsidi BBM tahap 2.

BLT BBM tahap 2 rencananya akan disalurkan mulai November hingga Desember 2022.

Baca juga: BSU Tahap 7 Cair, Berikut Cara Ambil di Kantor Pos dan Cek Penerimanya Lewat Pospay

Selengkapnya, inilah daftar bansos yang cair pada November 2022, dirangkum dari berbagai sumber:

1. BSU Tahap 7

Alur penyaluran bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) 2022 pada tahap VII melalui PT Pos Indonesia.
Alur penyaluran bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) 2022 pada tahap VII melalui PT Pos Indonesia. (dok Kemnaker)
BERITA REKOMENDASI

Kemnaker kembali menyalurkan BSU dan kini telah memasuki tahap 7.

BSU sebesar Rp 600 ribu kini disalurkan kepada 3,6 juta pekerja atau buruh.

Berbeda dari sebelumnya, BSU tahap 7 disalurkan melalui kantor pos, bukan bank Himbara.

"Penyaluran BSU tahap VII melalui kantor pos telah mulai disalurkan sejak beberapa hari kemarin," kata Menaker Ida Fauziyah dikutip dari siaran pers Biro Humas Kemnaker, Rabu (2/11/2022).

Penyaluran melalui kantor pos dilakukan untuk tenaga kerja yang tidak memiliki rekening bank Himbara atau memiliki rekening yang bermasalah.


Tentu, hal ini menjadi kabar gembira bagi pekerja yang sudah ditetapkan sebagai calon penerima, tapi sampai kini masih menunggu pencairan BSU

Ida mengatakan untuk mengetahui penerima BSU terdaftar di kantor pos dapat dilakukan dengan pengecekan melalui aplikasi Pospay.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas