Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kaesang Tak Pernah Berniat Lanjutkan Proses Hukum Komikus Kharisma Jati, Gibran: 'Aku ra Nanggepi'

Kaesang mengaku tidak pernah berniat untuk menempuh jalur hukum terkait kasus penghinaan yang dilakukan oleh komikus Kharisma Jati terhadap ibunya.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kaesang Tak Pernah Berniat Lanjutkan Proses Hukum Komikus Kharisma Jati, Gibran: 'Aku ra Nanggepi'
Instagram @iblindonesia/@kaesangp
Gibran Rakabuming (kiri) dan Kaesang Pangarep (kanan), putra Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana. Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep mengaku tidak pernah berniat untuk menempuh jalur hukum terkait kasus penghinaan yang dilakukan oleh komikus Kharisma Jati terhadap ibunya, Iriana Jokowi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep mengaku tidak pernah berniat untuk menempuh jalur hukum terkait kasus penghinaan yang dilakukan oleh komikus Kharisma Jati terhadap ibunya, Iriana Jokowi.

Alih-alih menempuh jalur hukum, Kesang malah memilih bersabar.

"Ya udah toh, sabar aja. Saya nggak pernah nyuruh proses hukum," kata Kaesang dikutip Tribunnews, Sabtu (19/11/2022).

Tak hanya Kaesang, sang kakak, Gibran Rakabuming Raka juga menanggapi kasus itu dengan santai.

Baca juga: Jadi Target Polisi karena Cuitannya Dinilai Hina Iriana Jokowi, Kharisma Jati Ikhlas Terima Hukuman

Gibran menangatakan dirinya tidak marah dan juga tidka menanggapi apa-apa terkait postingan Kharisma Jati tersebut.

"Aku ra nanggepi (saya tidak menanggapi) apa-apa, nggak marah, nggak kaget," kata Gibran, Jumat (18/11/2022).

Sebelumnya komikus Kharisma Jati menjadi sorotan setelah menuliskan cuitan berisi hinaan kepada Ibu Negara Iriana Jokowi.

BERITA REKOMENDASI

Lewat akun Twitter-nya, Kharisma Jati mengunggah foto Iriana bersama Kim Keon Hee, istri presiden Korea Selatan.

Akun tersebut menarasikan foto dengan caption berupa dialog singkat:

"Bi, tolong buatkan tamu kita minum. Baik, Nyonya."

Kini akun @KoprofilJati di Twitter telah ia hapus.

Terkait unggahannya ini, banyak pihak yang mendesak Kharisma Jati agar diproses hukum karena menghina Iriana Jokowi.


Gibran Disuruh Sabar

Sebelumnya saat unggahan @Koprofil menjadi ramai, Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep sempat menanggapi cuitan Twitter berisi meme yang dinilai menghina Ibu Negara Iriana Jokowi tersebut.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas