Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dorong Pertumbuhan Pasar AMDK, Asparminas Berkomitmen Ciptakan Iklim Usaha yang Sehat

Asparminas juga menekankan pentingnya mengedepankan kesejahteraan konsumen dalam rangka memajukan pasar dan industri AMDK.

Penulis: Anniza Kemala
Editor: Vincentius Haru Pamungkas
zoom-in Dorong Pertumbuhan Pasar AMDK, Asparminas Berkomitmen Ciptakan Iklim Usaha yang Sehat
Istimewa
Kegiatan “Asparminas Gathering” diselenggarakan di Jakarta pada Kamis (15/12/2022) lalu. 

Asosiasi ini turut didukung oleh dua dewan pengawas dan dua anggota kehormatan yang memiliki tujuan searah, yaitu menaungi para pelaku usaha nasional air minum dalam kemasan atau AMDK dengan skala kecil, menengah, dan besar.

Berbagai pihak dukung langkah Asparminas

Komitmen Asparminas untuk mendorong pertumbuhan industri AMDK turut mendapat dukungan dari berbagai pihak. Di kegiatan Asparminas Gathering pada 15 Desember lalu, hadir pula berapa tamu dari Kementerian/Lembaga, dewan pengawas, serta anggota kehormatan Asparminas.

Pihak-pihak tersebut berharap Asparminas dapat membangun industri air minum kemasan yang berdaya saing global, juga menjadi jembatan antara produsen dengan pemerintah, serta menjadi kiblat di bidang pangan olahan nasional dalam membantu para pelaku usaha.

“Asparminas diharapkan bisa menjadi salah satu panutan sekaligus figur asosiasi yang taat serta selalu memberikan dukungan penuh kepada regulasi dan kebijakan pemerintah melalui BPOM sebagai otoritas tertinggi keamanan pangan,” sebut Deputi Bidang Pengawasan Pangan Olahan, BPOM RI, Rita Endang.

Komisi Pengawas Persaingan Usaha atau KPPU juga berharap Asparminas dapat menjadi mitra yang strategis dalam membangun iklim persaingan usaha yang sehat, dan nantinya berdampak positif bagi masyarakat Indonesia.

“Persaingan usaha yang  sehat memberikan dampak positif bagi industri dan masyarakat, prinsip ini yang harus menjadi perhatian bersama” ujar Ketua KPPU, M. Afif Hasbullah.

Berita Rekomendasi

Dukungan terhadap upaya Asparminas juga datang dari Kementerian Perindustrian. Mereka mengapresiasi penggunaan teknologi ramah lingkungan, sumber daya dan komponen dalam negeri, serta peningkatan kapabilitas yang dilaksanakan oleh Asparminas.

Selain itu, Kementerian Perindustrian juga mendukung komitmen Asparminas dalam memberikan pendampingan bagi usaha kecil dan menengah air minum kemasan untuk menciptakan kemajuan ekosistem yang tetap memperhatikan kelestarian lingkungan.

“Kementerian Perindustrian memastikan dukungan kepada Asparminas dan akan memfasilitasi pemberdayaan sumber daya alam negeri yang dapat digunakan, dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan serta  kesejahteraan masyarakat,” kata Putu Juli Ardika, Dirjen Industri Agro, Kementerian Perindustrian.

Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan Jawa Barat juga memberikan dukungan berdirinya Asparminas.

“Kami menyambut baik dibentuknya Asparminas. Kami berharap, Asparminas bisa bermanfaat bagi seluruh anggota dan dapat bersinergi dengan Pusat Air Tanah,” Kepala Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan, Rita Susilawati mengatakan.


Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) sebagai lembaga yang berfokus pada perlindungan konsumen pun membuka kesempatan untuk berkerja sama dengan Asparminas dan mendukung programnya dalam melindungi konsumen, terutama terkait edukasi dan sosialisasi.

“BPKN sangat terbuka untuk bekerja sama dengan Asparminas dalam program edukasi dan sosialisasi kebijakan perlindungan konsumen air minum, dan juga berharap adanya transparansi mengenai segala hal yang menyangkut mutu produk air minum maupun kelestarian lingkungan,” ucap Rizal E. Halim, Ketua BPKN.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas