Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tahapan Pendaftaran UTBK SNBT 2023 dan Syarat Peserta Tes

Berikut tahapan pendafataran UTBK SNBT 2023. Dilaksanakan mulai 16 Februari 2023.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Tahapan Pendaftaran UTBK SNBT 2023 dan Syarat Peserta Tes
portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Laman SNPMB - Tahapan pendaftaran UTBK-SNBT 2023. Menjadi syarat utama untuk mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Tes pada PTN Akademik, PTN Vokasi, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Agama Islam Negeri (PTKIN). 

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) telah merilis tahapan pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2023 atau kini Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023.

UTBK-SNBT merupakat syarat utama untuk mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Tes pada PTN Akademik, PTN Vokasi, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Agama Islam Negeri (PTKIN).

Peserta yang dapat mengikuti UTBK-SNBT yakni siswa lulusan tahun 2021, 2022, dan 2023 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat).

Selain itu, UTBK-SNBT juga dapat diikuti oleh lulusan Paket C tahun 2021, 2022, dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun per 1 Juli 2023.

Pendaftaran UTBK-SNBT dapat dilakukan melalui laman portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Adapun tahapan pendaftaran UTBK-SNBT yakni sebagai berikut:

Baca juga: Jadwal UTBK SBMPTN atau SNBT 2023 dan Syarat Pendaftar

Tahapan Pendaftaran UTBK-SNBT

Berita Rekomendasi

1. Registrasi Akun SNBT

Seluruh calon pendaftar UTBK-SNBT wajib melakukan registrasi menggunakan NISN, NPSN, dan Tanggal Lahir di laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

2. Login

Peserta wajib login menggunakan akun SNPMB yang telah dibuat melalui di https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

3. Memilih Menu Verifikasi dan Validasi Data

Mengisi dan melengkapi biodata, unggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata, serta unduh dan unggah pernyataan tuna netra/low vision.

4. Memilih Menu Pendaftaran UTBK-SNBT

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas