Kejaksaan Agung Periksa Sekjen dan Irjen Kemkominfo Sebagai Saksi Kasus Korupsi Pengadaan Tower BTS
Kejaksaan Agung memeriksa Sekjen dan Irjen Kominfo sebagai saksi dugaan tindak pidana korupsi dalam pengadaan tower base transceiver station (BTS).
Penulis: Ashri Fadilla
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ashri Fadilla
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kejaksaan Agung sedang menyidik dugaan tindak pidana korupsi dalam pengadaan tower base transceiver station (BTS) pada Badan Aksesibilitas dan Informasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (BAKTI Kominfo) periode 2020 hingga 2022.
Sejauh ini tim penyidik masih menggali keterangan dari para saksi.
Hari ini, Selasa (17/1/2023), Kejaksaan Agung memeriksa tiga orang saksi.
"Kejaksaan Agung melalui Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus memeriksa tiga orang saksi yang terkait dengan perkara dugaan tindak pidana pencucian uang dengan tindak pidana asal tindak pidana korupsi dalam penyediaan infrastruktur BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana dalam keterangan resminya pada Selasa (17/1/2023).
Dua dari tiga saksi yang diperiksa merupakan anak buah Johnny G Plate yang menjabat pada Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Mereka ialah Inspektur Jenderal Kominfo, Doddy Setiyadi dan Sekretaris Jenderal Kominfo, Mira Tayyiba.
Baca juga: Pemerintahan Jokowi dan Kejagung Perlu Audit Ulang Mega Proyek BAKTI Kominfo
Kemudian seorang lainnya merupakan pejabat pada BAKTI Kominfo, yaitu Tri Haryanto sebagai Kepala Satuan Pemeriksa Intern.
Pemeriksaan terhadap pejabat Kominfo ini diketahui merupakan pertama kalinya dalam perkara korupsi pengadaan tower BTS.
Mereka diperiksa dalam perkara tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang merupakan pengembangan dari perkara pokok, yaitu korupsi pengadaan BTS.
Sebagaimana diketahui, dalam perkara TPPU tersebut, Kejaksaan Agung telah menetapkan Direktur BAKTI Kominfo, Anang Achmad Latief sebagai tersangka.
Anang Achmad ditetapkan sebagai tersangka bersama dua orang lain.
Baca juga: Mengenal BAKTI Kominfo, Dirutnya Terseret Kasus Korupsi Rekayasa Proyek Tower BTS
"Dari tiga orang tersangka itu yang pertama AAL selaku Direktur Utama BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika," kata Kuntadi dalam keterangan resminya pada Rabu (4/1/2023).
Dua tersangka lainnya merupakan Direktur Utama PT Mora Telematika Indonesia, Galumbang Menak Simanjuntak dan Tenaga Ahli Human Development (HUDEV) Universitas Indonesia tahun 2020, Yohan Suryanto.