Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Muhammad Prakosa, Dubes RI untuk Italia, Pernah jadi Menteri Kehutanan Era Megawati

Inilah profil Muhammad Prakosa, Duta Besar Indonesia untuk Italia, yang meninggal dunia di Roma pada Selasa (17/1/2023).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Profil Muhammad Prakosa, Dubes RI untuk Italia, Pernah jadi Menteri Kehutanan Era Megawati
Kemlu.go.id
Muhammad Prakosa, Duta Besar Indonesia untuk Italia. Dalam artikel mengulas tentang profil Muhammad Prakosa, Duta Besar Indonesia untuk Italia, yang meninggal dunia di Roma pada Selasa (17/1/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Muhammad Prakosa, yang saat ini menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk Italia.

Kabar terbaru, Muhammad Prakosa diketahui meninggal dunia di Roma, Selasa (17/1/2023).

Menteri Kehutanan era Presiden Megawati Soekarnoputri ini, meninggalkan keluarga tercinta karena sakit di usia 62 tahun.

Muhammad Prakosa meninggalkan seorang istri, bernama Sri Agustini Prakosa.

Kemudian, tiga orang anak, yakni Ahmad Eka Perkasa, Nurul Anjalna, serta Ahmad Ranggabuwana, serta cucu.

Baca juga: Duta Besar Indonesia untuk Italia Muhammad Prakosa Meninggal Dunia di Roma

Profil Muhammad Prakosa

Dikutip dari situs resmi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Muhammad Prakosa lahir di Yogyakarta, 4 Maret 1960.

Berita Rekomendasi

Muhammad Prakosa menjabat sebagai Dubes RI, sekaligus merangkap duta besar untuk Malta, Siprus, San Marino serta FAO, IFAD, WFP, dan UNIDROIT.

Sebelumnya, Muhammad Prakosa pernah menjadi Menteri Pertanian pada era Presiden Abdurrahman Wahid.

Muhammad Prakosa menjadi Menteri Pertanian sejak 29 Oktober 1999 sampai 26 Agustus 2000.

Ia juga pernah menjadi Wakil Kapala Perwalkdan Food and Agriculture Organization, organisasi dibawah naungan PBB di Jakarta.

Selanjutnya, pada era Megawati Soekarnoputri, Muhammad Prakosa ditunjuk sebagai Menteri Kehutanan.

Ia menjabat sebagai Menteri Kehutanan pada periode 2001-2004.

Selain itu, Muhammad Prakosa juga aktif di PDI Perjuangan dan bergabung dalam Badan Penelitian dan Pengembangan DPP PDI Perjuangan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas