Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

8 Fakta Teror Sekarung Ular Kobra di Rumah Wahidin Halim hingga Safari Politik Anies di Tangerang

Eks Gubernur Banten Wahidin Halim diteror, rumahnya dilempar sekarung ular kobra berjumlah 20 ekor beberapa jam sebelum kedatangan Anies Baswedan.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in 8 Fakta Teror Sekarung Ular Kobra di Rumah Wahidin Halim hingga Safari Politik Anies di Tangerang
Kolase Tribunnews/TribunTangerang/Instagram @wh_wahidinhalim
Kolase foto teror ular kobra di rumah Wahidin Halim hingga Anies Baswedan kunjungi rumah Wahidin Halim untuk safari politik. 

Meski demikian, Wahidin Halim merespon santai akan aksi teror tersebut.

Wahidin Halim mengaku tidak takut dengan adanya aksi teror tersebut.

Pasalnya, orang yang melakukan teror itu dinilai tidak memiliki adab dalam berpolitik.

"Biarin saja, kalau memang ada orang yang tidak senang (dengan dirinya), karena tindakan itu menandakan ciri orang tidak beradab," katanya.

"Saya tegaskan, saya tidak akan takut dengan teror apapun yang dilakukan kepada saya, mau itu dilakukan dengan berbagai cara," ujarnya.

Aparat kepolisian diminta untuk mengusut tuntas pelaku teror ular kobra jelang safari politik Anies Baswedan ke rumah eks Gubernur Banten Wahidin Halim, Rabu (25/11/2021)
Aparat kepolisian diminta untuk mengusut tuntas pelaku teror ular kobra jelang safari politik Anies Baswedan ke rumah eks Gubernur Banten Wahidin Halim, Rabu (25/11/2021) (Wartakotalive.com/ Gilbert Sem Sandro)

3. Pelaku Teror Sekarung Ular Korba Terekam CCTV, Ini Ciri-ciri pelaku

Berdasarkan rekaman CCTV, karung ular tersebut dilemparkan oleh seorang pria yang mengenakan sweater berwarna putih dengan cara ditenteng.

Berita Rekomendasi

Pria itu datang ke rumah WH naik sepeda motor bersama sejumlah orang.

Akan tetapi, identitas pelaku teror itu belum diketahui secara pasti.

4. Ada Teror Sekarung Ular Korba, Anies Baswedan Tetap Sambangi Rumah Wahidin Halim

Anies Baswedan mengunjungi kediaman Mantan Gubernur Banten Periode 2017-2022, yakni Wahidin Halim di Kota Tangerang, Rabu (25/1/2022).

Puluhan orang yang merupakan warga dan relawan serta kader Partai NasDem di Kota Tangerang, menyambut kedatangan Anies Baswedan, dan berkomitmen mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta itu untuk maju sebagai calon Presiden.

Di Rumah Wahidin Halim, Anies Baswedan terlihat bercengkrama dengan para tokoh agama, serta melakukan aktivitas makan bersama.

"Kegiatan hari ini adalah sebuah forum silaturahmi yaitu pertemuan antara masyarakat, tokoh masyarakat, termasuk dengan para alim ulama," ujar Anies Baswedan kepada awak media.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas