Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Partai Golkar Siap Tampung Kaesang Pangarep yang Tertarik Terjun ke Dunia Politik

Ahmad Doli Kurnia menyampaikan partainya siap menampung putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Partai Golkar Siap Tampung Kaesang Pangarep yang Tertarik Terjun ke Dunia Politik
Tribunnews.com/Igman Ibrahim
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia usai acara rapat koordinasi teknis pemenangan Pemilu wilayah Jawa I di Hotel Red Top, Jakarta, Rabu (25/1/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia menyampaikan partainya siap menampung putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep jika tertarik terjun ke kancah politik nasional.

Menurut Ahmad Doli, Partai Golkar mempersilakan bagi siapa pun yang mau bergabung ke dalam partainya.

Tak hanya Kaesang, aktivis hingga pelajar pun tidak masalah jika ingin bergabung dengan Partai Golkar.

"Kalau ditanya Golkar bersedia, ya jangankan Kaesang, kita aja sekarang siapa saja baik pejabat aktivis apakah pengusaha mau artis kemudian mahasiswa pelajar yang merasa visinya sama dengan Golkar," kata Ahmad Doli usai menghadiri acara rapat koordinasi teknis pemenangan Pemilu wilayah Jawa I di Hotel Red Top, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

Ahmad Doli menuturkan siapa pun yang ingin bergabung dengan Partai Golkar harus membantu program hingga turut ikut membesarkan partai. Dia bilang, Kaesang merupakan sosok yang cocok untuk bergabung dengan Golkar.

"Cocok-cocok aja," jelasnya.

BERITA REKOMENDASI

Lebih lanjut, Ahmad Doli menambahkan Kaesang memiliki lingkungan keluarga yang telah terlebih dahulu terjun ke dunia politik. Karena itu, wajar saja jika Kaesang tertarik untuk bergabung ke dunia politik.

"Artinya orang tuanya presiden, aktif di parpol terus kemudian juga dua abangnya juga jadi Wali Kota, jadi Wali Kota Solo, Wali Kota Medan, lingkungan yang selama ini dijalani Kaesang itu pasti ada pembicaraan politik jadi wajar aja kemudian dia tertarik, tertariknya kemana saya kira itu pilihan," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep mengungkapkan ketertarikannya di politik. Kaesang langsung mengungkapkannya kepada Presiden Joko Widodo dan abangnya Gibran Rakabuming Raka.

Momen tersebut disampaikan Kaesang saat keluarga Presiden Jokowi makan siang di Ono Solo Coffee & Eatery, Kelurahan Keprabon, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (23/1/2023).

Selvi Ananda dan Erina Gudono turut hadir di acara tersebut. Gibran mengungkapkan anggota keluarga Jokowi yang hadir dalam momen makan siang itu dibuat terkaget-kaget.


"Kaesang kemarin, saya kaget, dia secara terbuka menyampaikan ke saya, ke bapak, dia ada ketertarikan di politik," ungkap dia, Selasa (24/1/2023).

"Bapak yo kaget. Biasanya tidak pernah ngomong kan itu, aku Yo kaget," tambahnya.

Baca juga: Dasco Pastikan Gerindra Terbuka jika Kaesang Ingin Bergabung

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas