Tingkatkan Kompetensi Akuntansi Perpajakan, Kampus Gandeng Praktisi
Maksimus menilai kerja sama dengan Hive Five mampu meningkatkan kemampuan akuntansi perpajakan menjadi langkah yang baik dan penting.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fakultas Vokasi UKI menjalin kemitraan strategis dengan Hive Five untuk pengaturan program pembelajaran dengan dunia pekerjaan di bidang akuntansi perpajakan
Dekan Fakultas Vokasi UKI, Maksimus Bisa Ladopurab menilai kerja sama dengan Hive Five mampu meningkatkan kemampuan akuntansi perpajakan menjadi langkah yang baik dan penting.
“Hive Five akan menyelenggarakan pelatihan, seminar atau workshop terkait pembuatan laporan keuangan perusahaan untuk meningkatkan sistem pembelajaran yang aktual dan meningkatkan potensi mahasiswa UKI,” ujar Maksimus melalui keterangan tertulis, Rabu (22/2/2023).
Perjanjian kerja sama ditandatangani oleh Dekan Fakultas Vokasi UKI Maksimus Bisa Lado Purab, dan Founder sekaligus CEO PT Lima Sekawan Indonesia (Hive Five), Sabar L. Tobing.
Hive Five bergerak pada bidang jasa membantu masyarakat dalam kemudahan berusaha.
"Agar negara Indonesia mendapatkan penerimaan pajak yang maksimal karena perekonomian harus bertumbuh dan bisnis harus berjalan. Perusahaan harus profit, baru bisa membayar pajak. Seperti diketahui 83 persen APBN negara Indonesia bersumber dari pajak,” ujarnya.
Fakultas Vokasi UKI mempersiapkan mahasiswa berkontribusi dengan dunia usaha dunia industri terutama dari segi sektor pajak.
Baca juga: Mendikbudristek: Semangat Mahasiswa Kampus Mengajar Dukung Penguatan Literasi di Sekolah
Mahasiswa Fakultas Vokasi UKI juga bisa mengembangkan pengetahuan perpajakan dengan magang di PT Lima Sekawan Indonesia
"Pemerintah concern untuk memaksimalkan penerimaan pajak dari semua sektor baik pemerintah maupun swasta. Perusahaan bisa bekerja dengan baik tanpa melanggar UU pajak," ujar Sabar Tobing.
“Mahasiswa dapat melakukan penelitian di Hive Five dan judul tugas akhir harus menarik. Penelitian harus bermanfaat untuk kampus dan perusahaan yang diteliti,” tambahnya.
Basic dari kemampuan mahasiswa prodi manajemen pajak adalah akuntansi.
Akuntansi adalah seni pencatatan supaya orang bisa memahami dengan mudah dan mengambil keputusan dari laporan keuangan yang juga berhubungan dengan laporan pajak.