Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga David Ozora Sebut Surat Shane Lukas Nir-empati: Tidak Ada Maaf dan Damai

Media sosial dihebohkan dengan adanya surat bertuliskan tangan teman dari Mario Dandy Satrio (20), Shane Lukas Rotua Pangondian Lumbantoruan (19).

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Keluarga David Ozora Sebut Surat Shane Lukas Nir-empati: Tidak Ada Maaf dan Damai
Tribunnews/JEPRIMA
Tersangka Mario Dandy Satrio bersama Shane Lukas Rotua serta pemeran pengganti anak AG dan pemeran pengganti korban David mengikuti rekonstruksi penganiayaan David Ozora di Perumahan Green Permata, Jakarta Selatan, Jumat (10/3/2023). Keluarga David Ozora menyebut surat Shane Lukas nir-empari. 

Surat tersebut juga dibubuhi tanda tangan Shane Lukas yang disertai tanggal 14 Maret 2023.

Surat Shane Lukas untuk David Ozora dan keluarga.
Surat Shane Lukas untuk David Ozora dan keluarga. (twitter @AltoLuger)

Pada unggahan @AltoLuger, ia menuliskan caption bahwa penganiyaan yang dilakukan Shane dan Mario menimbulkan luka yang sangat dalam bagi David dan keluarga.

Karena itulah, @AltoLuger meminta Shane agar meminta maaf kepada Tuhan

"Dear manusia-manusia biadab -

David yang kamu aniaya masih berjuang untuk kembali hidup! Mengenali dirinya sendiri saja dia tidak mampu, mengenali orang tuanya saja dia tidak mampu, apalagi membaca PERMINTAANMU untuk MENDOAKANMU agar kamu bisa MEMECAHKAN PERKARA penganiayaan…," tulis @AltoLuger.

Kondisi David Ozora

Berikut 5 fakta kondisi Putra petinggi GP Ansor David Ozora yang kini sudah memasuki hari ke-33 dirawat di ICU Rumah Sakit Mayapada:

Berita Rekomendasi

1. Sudah Mampu Berdiri Lama

Paman sekaligus juru bicara keluarga David, Rustam Hatala menyatakan, David sudah bisa berdiri tegak dengan durasi 20 menit atau hampir setengah jam.

Diketahui David dirawat di RS sejak Senin 20 Februari 2023.

2. Merespons Perintah Sederhana

Meski belum pulih 100 persen, David sudah mampu merespons perintah sederhana, seperti, disuapi makanan oleh perawat.

"Yuk, buka lagi mulutnya," ujar perawat mengutip video unggahan Jonathan Latumahina melalui akun Twitter @seeksixsuck, Sabtu (18/3/2023).

"Buka mulut, buka. Nah, pintar," kata Jonathan Latumahina.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas