Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Komjen Pol Arief Sulistyanto, Perwira Tinggi Polri yang Dimutasi dari Jabatan Kabaharkam

Profil Komjen Pol Arief Sulistyanto mantan Kabaharkam yang kini dipindahkan menjadi Pati Polri tersebut pernah menangani kasus pembunuhan Munir

Penulis: muhammad abdillahawang
Editor: Daryono
zoom-in Profil Komjen Pol Arief Sulistyanto, Perwira Tinggi Polri yang Dimutasi dari Jabatan Kabaharkam
Tribunnews.com/Domuara Ambarita
Komjen Pol Arief Sulistyanto. Profil Komjen Pol Arief Sulistyanto mantan Kabaharkam yang kini dipindahkan menjadi Pati Polri tersebut pernah menangani kasus pembunuhan Munir. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini adalah profil Komjen Pol Arief Sulistyanto, yang dimutasi dari Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri menjadi perwira tinggi (Pati) Baharkam Polri.

Komjen Pol Arief Sulistyanto dipindahkan melalui surat telegram nomor ST/713/III/KEP./2023 tertanggal 27 Maret 2023 yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Jabatannya tersebut akan digantikan dengan Irjen Pol Mohammad Fadil Imran.

Alasan pemindahan tersebut dikarenakan Komjen Pol Arief Sulistyanto telah masuk dalam masa pensiun.

Profil Komjen Arief Sulistyanto

Arief Sulistyanto merupakan pria kelahiran Nganjuk, Jawa Timur, pada 24 Maret 1965.

Karier di Kepolisian Arief Sulistyanto dimulai ketika dia lulus dari Akademi Polisi pada 1987.

Baca juga: Daftar Mutasi 10 Jabatan Strategis di Tubuh Polri: 7 Kapolda, Kabaharkam, hingga Kepala Lemdiklat

BERITA REKOMENDASI

Setelah lulus dari Akademi Polisi, dia bertugas di Provinsi Jawa Timur.

Dalam perjalanan kariernya di Provinsi Jawa Timur tersebut, dia pernah menjabat sebagai Kasat Serse Polres Malang, Polres Sidoarjo, dan Polres Pasuruan.

Arief kemudian dipindah tugaskan ke Jakarta pada 1995.

Dia pernah mendapatkan amanah menjabat sebagai Kapolsek Kota Bekasi dan Kapolsek Metro Pasar Minggu.

Setelah berkarier di Jakarta selama 8 tahun, Arief kemudian menjadi kapolres Indragiri Hilir Polda Riau pada 2003.


Dia juga pernah menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Barat.

Kemudian pada 2018, Arief mendapatkan tanggung jawab dengan menjabat sebagai Kepala Badan Reserse dan Kriminal Mabes Polri.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas