Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Mayjen Mohammad Fadjar Kini Jabat Dirjen Pothan Kemhan, Berikut Perjalanan Kariernya

Berikut Profil Dirjen Potensi Pertahanan (Pothan) Kementrrian Pertahanan, Mayjen TNI Mohammad Fadjar, yang pernah menjadi ajudan Presiden Joko Widodo

Penulis: muhammad abdillahawang
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Profil Mayjen Mohammad Fadjar Kini Jabat Dirjen Pothan Kemhan, Berikut Perjalanan Kariernya
Instagram/Krishnamurti_bd91 via Tribun Pekanbaru
Mayjen TNI Mohammad Fadjar. Dalam artikel mengulas tentang profil Dirjen Potensi Pertahanan (Pothan) Kementerian Pertahanan, Mayjen TNI Mohammad Fadjar, yang pernah menjadi ajudan Presiden Joko Widodo. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Mayjen TNI Mohammad Fadjar, yang sekarang menjabat sebagai Direktur Jenderal Potensi Pertahanan Kementerian Pertahanan (Dirjen Pothan Kemhan).

Sebelumnya, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono melakukan mutasi terhadap beberapa perwira TNI.

Panglima Yudo Margono menerbitkan Surat Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/338/III/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia yang ditetapkan di Jakarta pada Rabu (29/3/2023).

Dalam dokumen tersebut, terjadi pergantian jabatan di Kemhan.

Termasuk jabatan Dirjen Pothan Kemhan kini diduduki oleh Mayjen TNI Mohammad Fadjar, sebelumnya jabatan tersebut diduduki oleh Mayjen TNI Dadang Hendrayudha.

Diketahui, Mayjen Mohammad Fadjar merupakan adik dari Irjen Pol Krishna Murti yang sekarang menjabat sebagai Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri.

Lalu, siapakah sosok Mayjen TNI Mohammad Fadjar?

Baca juga: Profil Laksma TNI Kresno Buntoro Kini Jabat Kababinkum TNI, Berikut Perjalanan Kariernya

Berita Rekomendasi

Profil Mohammad Fadjar

Mohammad Fadjar merupakan pria kelahiran 25 Agustus 1971.

Mohammad Fadjar adalah seorang perwira tinggi TNI-AD memiliki pangkat Mayor Jenderal (Mayjen).

Fadjar lulus dari akademi militer pada 1993 dari kecabangan Infanteri (Kopassus).

Dalam Karier militernya, Mohammad Fadjar pernah ditugaskan dalam operasi militer di Timor-timur.

Adik Irjen Krishna Murti tersebut, pernah menjabat sebagai Komandan Korem 031/Wira Bima pada 29 November 2018-9 April 2020, dikutip dari Wikipedia.

Kemudian pada 9 April 2020-21 Januari 2022, Mohammad Fadjar menjabat sebagai Komandan Pusat Pendidikan Teritorial menggantikan pendahulunya, Brigjen TNI Toto Nurwanto.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas