Mahfud MD Bicara Islam Wasathiyah Hingga Taufik Kiemas saat Ceramah dalam Peringatan Nuzulul Quran
Mahfud menyampaikan ada banyak pelajaran dalam Al-Quran, terutama terkait Islam Washatiyah yang bisa diambil dalam membangun Indonesia.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Muhammad Zulfikar
Dalam ceramah di masjid yang didirikan dan didedikasikan untuk mantan Ketua MPR sekaligus suami dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yakni mendiang Taufik Kiemas tersebut, Mahfud juga mengapresiasi almarhum Taufik Kiemas.
Menurut Mahfud, Taufik Kiemas telah mendidik banyak kader dan calon pemimpin.
Taufik Kiemas, kata Mahfud, tidak hanya membentuk kader dari kelompok nasionalis, tapi juga mengkader generasi muda Islam.
Mahfud mengakui dirinya termasuk salah satu yang diajak mantan Ketua MPR RI itu masuk dalam politik dan pemerintahan, dan selalu diajak diskusi masalah kebangsaan oleh almarhum Taufik Kiemas.
Ceramah Nuzulul Quran tersebut disimak secara daring oleh DPC PDIP se-Indonesia.
Turut hadir secara daring adalah Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPR Puan Maharani.
Sedangkan hadir di lokasi antara lain Wakil Ketua MPR RI yang juga Ketua PDI-P Ahmad Basarah, Ketua Umum PP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Hamka Haq serta Sekretaris Umum PP Bamusi Nasyirul Falah Amru (Gus Falah).
Ahmad Basarah mengungkapkan Mahfud yang merupakan tokoh Islam dari kalangan NU tersebut memang memiliki hubungan yang sangat baik dengan PDI Perjuangan.
"Alhamdulillah, Prof Mahfud hubungannya sangat baik dengan PDIP, khususnya dengan Ibu Hj Megawati Soekarnoputri," kata Basarah saat menyampaikan sambutan di awal acara.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.