BREAKING NEWS: Megawati Umumkan Ganjar Pranowo Capres PDIP pada Pilpres 2024
Megawati Soekarnoputri mengumumkan calon presiden atau capres 2024 secara daring pada Jumat (21/4/2023) siang.
Editor: Hasanudin Aco
Pada Pilpres 2009, Megawati Soekarnoputri diumumkan sebagai capres PDIP pada Rakernas III PDIP di h di hotel Clarion Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu 28 Mei 2008.
Sekjen DPP PDIP, Pramono Anung, membacakan rekomendasi Rakernas III PDIP tersebut di depan para kader.
Nama Megawati sebagai capres 2009 kala itu sudah mencuat pada Rakernas I PDIP di hotel Inna Grand Bali Beach, Sanur, Bali, Senin 8 Januari 2007.
Pada Pilpres 2009, Megawati menggandeng Prabowo Subianto sebagai cawapres.
Namun pasangan Megawati-Prabowo kalah telak dari pasangan SBY-Boediono pada putaran pertama.
Saat itu duet SBY-Boediono meraup suara 73.874.562 (60,80 persen), Megawati-Prabowo meraih suara 32.548.105 (26,79 persen) dan JK-Wiranto 15.081.814 (12,41 persen).
SBY-Boediono kemudian ditetapkan menjadi pemenang Pilpres 2009.
Pilpres 2014
Pada Pilpres 2014, Jokowi diumumkan sebagai capres PDIP melalui surat perintah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Surat perintah harian itu dibacakan oleh Ketua Bappilu PDI Perjuangan, Puan Maharani, di kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Jumat 14 Maret 2014.
Sebelum diumumkan, Jokowi dan Megawati Soekarnoputri telah melakukan ziarah ke makam proklamator Bung Karno di Blitar.
Menurut para pengamat politik saat itu merupakan indikasi kuat sikap PDI Perjuangan untuk mencalonkan Jokowi sebacai capres 2014.
Di Pilpres 2014, Jokowi berpasangan dengan Jusuf Kalla sebagai cawapres dan keluar jadi pemenang.
Pilpres 2019