Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apa Langkah PDIP Soal Capres Cawapres Usai Tunjuk Ganjar? Hasto: Senin, Hari ini Fokus Idulfitri

PDIP akan membeberkan langkah berikutnya ihwal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) setelah mengumumkan Ganjar Pranowo capres

Penulis: Mario Christian Sumampow
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Apa Langkah PDIP Soal Capres Cawapres Usai Tunjuk Ganjar? Hasto: Senin, Hari ini Fokus Idulfitri
Mario Sumampow
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto ditemui di kediaman Megawati, Menteng, Jakarta, Sabtu (22/4/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PDIP akan membeberkan langkah berikutnya ihwal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) setelah mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) 2004.

Namun, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto meminta untuk semua pihak bersabar lebih dulu.

Berdasarkan arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, mengingat saat ini sedang dalam momentum lebaran, langkah partai moncong putih ini baru akan pihaknya jelaskan Senin (24/2/2023) mendatang. 

Hal ini disampaikan oleh Hasto kepada awak media saat ditemui di kediaman Megawati, Menteng, Jakarta, Sabtu (22/4/2023).

"Ya hari ini sebenarnya kami tidak diperbolehkan oleh ibu ketum untuk bicara capres dan cawapres. Seluruh narasumber dari PDIP untuk fokus hari ini mengucapkan syukur atas Idulfitri ini," kata Hasto. 

Lebih lanjut, ia menegaskan, Megawati telah berdiskusi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelum dan sesudah Ganjar diumumkan.

Pihaknya juga telah sepakat untuk menunda informasi terbaru langkah PDIP pascapenunjukkan.

Berita Rekomendasi

"Kemarin ibu ketum sudah banyak berdiskusi dengan Bapak Presiden Jokowi baik sebelum mengumumkan maupun sesudah mengumumkan," tuturnya 

"Jadi nanti hari Senin kami akan sampaikan suatu pernyataan terkait dengan tahapan-tahapan lebih lanjut setelah capres diumumkan," Hasto menambahkan.

Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan secara resmi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden PDIP di Pilpres 2024 hari ini di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: PSI Ucapkan Selamat ke Ganjar usai Jadi Capres PDIP: Semoga Terbaik bagi Bangsa

Megawati menyebutkan Ganjar Pranowo dipilih setelah melewati proses panjang.

Pengumuman calon presiden dari PDI Perjuangan itu disampaikan Megawati secara daring dan dihadiri oleh seluruh kader dan simpatisan PDIP Seluruh Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas