Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Benarkan Bertemu Ganjar Pranowo di Istana Tadi Malam Bahas Revitalisasi Borobudur

Presiden tidak menjawab saat ditanya apakah membahas masalah politik dengan Ganjar Pranowo, termasuk terkait Cawapresnya.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jokowi Benarkan Bertemu Ganjar Pranowo di Istana Tadi Malam Bahas Revitalisasi Borobudur
Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka Rapat Koordinasi Nasional Pengawasan Intern Pemerintah 2023, Rabu (14/6/2023), di kantor BPKP, Jakarta Timur. (Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membenarkan telah bertemu Gubernur Jawa Tengah sekaligus Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (13/6/2023) kemarin.

Jokowi bertemu Ganjar untuk membahas masalah penataan kawasan candi Borobudur.

Selain Ganjar hadir pula Kepala Daerah Yogyakarta dan Bupati Magelang.

"Oh kemarin rapat mengenai Borobudur, mengenai borobudur. Borobudur mau kita revitalisasi. Kita rehab total sehingga perlu rapat dengan Gubernur Jateng, Gubernur DIY, Bupati Magelang," kata Jokowi usai peresmian pembukaan Rakornas pengawasan intern pemerintah tahun 2023, di Kantor BPKP, Jakarta, Rabu (14/6/2023).

Jokowi membantah pada Selasa malam melakukan makan malam bersama Ganjar.

Ia mengatakan makan malam bersama Ganjar telah dilakukan pada pekan lalu.

Berita Rekomendasi

"Loh makan malam minggu yang lalu," kata Jokowi.

Baca juga: Ganjar Pranowo Makan Malam Berdua dengan Jokowi, Ini Menu yang Disajikan

Presiden tidak menjawab saat ditanya apakah membahas masalah politik dengan Ganjar Pranowo, termasuk terkait Cawapres yang akan dipasangkan dengan Ganjar.

Ia mengatakan untuk masalah tersebut sebaiknya ditanyakan kepada Ganjar atau PDIP.

"Tanyakan ke pak Ganjar sama PDI Perjuangan," pungkasnya.

Sebelumnya Gubernur Jawa Tengah yang juga bakal calon presiden Ganjar Pranowo mengunggah momen sedang makan malam bersama dengan Presiden Joko Widodo di Jakarta.

Suasana akrab antara kedua tokoh tersebut tergambar dalam foto tersebut.

Dalam foto itu, Ganjar terlihat mengenakan kemeja batik berwarna cokelat. Sedangkan Jokowi tampak mengenakan kemeja putih.

Berbagai menu makanan juga terlihat tersaji di meja bundar.

Ada beberapa jenis makanan yang menjadi menu dalam makan malam tersebut, salah satunya sate.

Ganjar tidak merinci isi obrolan dan alasan mereka makan malam.

Gubernur Jateng dua periode ini justru mengajak followersnya untuk menebak menu yang tidak boleh terlewat ketika makan malam bersama Jokowi.

“Kalau pas lagi makan malam bareng Pak Jokowi, ada menu yang gak boleh ketinggalan. Apa coba?,” tulis Ganjar dalam akun Instagram pribadinya, Selasa (13/6/2023).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas