Dampak Gempa M 6,4 di Bantul, Terjadi Kerusakan Sejumlah Bangunan di Bantul dan Gunungkidul
Berdasarkan informasi sementara, dilaporkan terdapat kerusakan sejumlah bangunan di Kabupaten Bantul dan Kabupaten Gunungkidul DIY.
Penulis: Rifqah
Editor: Nuryanti
Kota Surakarta :
• Gempa dirasakan kuat ± 5 detik di Kota Surakarta
• Masyarakat panik ke luar ruangan
• Belum ada informasi kerusakan
• BPBD Kota Surakarta masih melakukan monitoring terkait dampak gempa
Kab. Kebumen :
• Gempa dirasakan kuat ± 15 detik di Kab. Kebumen
• Masyarakat panik ke luar ruangan
• Belum ada informasi kerusakan
• BPBD Kab. Kebumen masih melakukan monitoring terkait dampak gempa
Kab. Klaten :
• Gempa dirasakan kuat ± 5 detik di Kab. Kalten
• Masyarakat panik ke luar ruangan
• Belum ada informasi kerusakan
• BPBD Kab. Klaten masih melakukan monitoring terkait dampak gempa
Kab. Gunungkidul :
• Gempa dirasakan kuat ± 10 detik di Kab. Gunungkidul
• Masyarakat panik ke luar ruangan
• Belum ada informasi kerusakan
• BPBD Kab. Gunungkidul masih melakukan monitoring terkait dampak gempa
• Terkait rumah rusak yang tersebar di media sedang dilakukan verifikasi oleh BPBD
Sumber :
• Pusdalops BPBD Kab. Bantul
• Bpk. Leo TRC BPBD Kota Surakarta
• Bpk. Narji TRC Kab. Kulonprogo
• Bpk. Rudeji Kabid K/L BPBD Kab. Klaten
• Bpk. Purwono BPBD Kab. Gunungkidul
Gempa Dirasakan di Kulonprogo hingga Mojokerto
Gempa bumi ini berdampak dan dirasakan di daerah Kulonprogo, Nganjuk, Kebumen, Ponorogo dengan skala intensitas IV MMI (Bila pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah).
Kemudian, Kediri dan Mojokerto dengan skala intensitas III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu .
Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini TIDAK BERPOTENSI TSUNAMI.
Imbauan dari BMKG
BMKG mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
BMKG juga membagikan tips untuk mengindari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa.
Untuk menghindarinya, periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum Anda kembali ke dalam rumah.
(Tribunnews.com/Rifqah) (TribunJogja.com/Alifia Nuralita Rezqiana)