Panglima TNI Bakal Turun Langsung Pimpin Manuver Lapangan Latgab 2023, Tiga Rudal Akan Ditembakkan
Dalam manuver lapangan tersebut, kata Yudo, para Panglima baik di tingkat Kodam, Armada, Koops, serta Pangkohabwilhan juga akan turut terjun.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Malvyandie Haryadi
Tercatat sebanyak 26 alutsista akan dikerahkan dalam Operasi Udara Gabungan (Opsudgab).
Sementara itu, terdapat 9 Kapal Perang Indonesia (KRI), satu pesawat CN, dan 2 helikopter Panther yang akan digelar dalam Operasi Laut Gabungan (Opslagab).
Pada Operasi Darat Gabungan (Opsratgab), rencananya akan ada 1 tank Stormer dan 18 meriam yang akan dikerahkan.
Pasukan Pendarat juga akan mengerahkan 17 tank, 33 kendaraan pendarat amfibi, 8 kapal, dan 4 roket.
Pada Operasi Amfibi tercatat ada 15 KRI dan 4 helikopter Bell yang akan dikerahkan.
Kemudian pada Operasi Lintas Udara (Linud) akan dikerahkan 114 pucuk senjata laras panjang dan 6 pucuk senjata otomatis.
Pada Operasi Dukungan Pasukan Khusus rencananya akan dikerahkan 1 kapal selam.
Untuk Operasi Bantuan Tempur akan dikerahkan Roket Astros, Meriam 155 Caesar, Helikopter AH-64 Apache, dan Helikopter MI-35.
"Personel lebih dari 7.500 orang," kata Julius saat dihubungi Tribunnews.com pada Rabu (12/7/2023).
Rencananya, kata dia, Latgab TNI 2023 akan digelar pada awal Agustus 2023.
"Awal Agustus," kata Julius.