Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kala Megawati Rapikan Dasi Firli Bahuri, Dianggap Wajar KPK, Disebut Bentuk Perhatian oleh PDIP

Wakil Ketua KPK hingga Ketua DPP PDIP menanggapi soal aksi Megawati Soekarnoputri merapikan dasi Firli Bahuri.

Penulis: Jayanti TriUtami
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kala Megawati Rapikan Dasi Firli Bahuri, Dianggap Wajar KPK, Disebut Bentuk Perhatian oleh PDIP
YouTube Kompas TV
Momen Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri merapikan dasi Ketua KPK Firli Bahuri di halaman Gedung DPR RI, Rabu (16/8/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Momen menarik terjadi pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI-DPD RI Tahun 2023 di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, (16/8/2023).

Presiden kelima RI sekaligus Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri tampak merapikan dasi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri.

Momen itu berlangsung saat Megawati tiba di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat.

Megawati terlihat mengenakan kebaya putih yang dipadukan dengan kain merah.

Baca juga: Megawati Perbaiki Posisi Dasi Ketua KPK Firli Bahuri, PDIP: Ibu Empatinya Luar Biasa

Setibanya di Gedung DPR, Megawati langsung bertemu dengan Firli Bahuri.

Dalam kesempatan itu, Firli Bahuri yang mengenakan setelan jas tampak tersenyum menyambut Magawati.

Namun tak berselang lama, Megawati justru merapikan dasi Firli.

Berita Rekomendasi

Ketua KPK itu pun membungkukkan badan ketika Megawati merapikan dasinya.

Selain Megawati, hadir pula sejumlah kader PDIP, di antaranya Menpan-RB Azwar Anas, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga, dan Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah.

Megawati dan rombongan kader PDIP itu tiba di Gedung DPR usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) masuk ke dalam ruang VVIP.

Momen Megawati merapikan dasi Firli pun menuai sorotan.

Namun, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata justru menganggap tindakan Megawati sebagai hal biasa.

“Ya wajar saja. Kalian bisa juga misalnya saya pakai dasi ini, dasi saya enggak rapi, kan bisa kalian, ‘Pak dasinya enggak rapi’, lurusin,” ujar Alexander, dikutip dari Kompas.com, Rabu (16/8/2023).

Baca juga: Wilda Pensiun, Jabatan Kapten Timnas Voli Putri Indonesia Menuju Genggaman Megawati

Alexander tak tahu pasti apakah Firli memiliki kedekatan dengan Megawati.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas