Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PDIP dan Hanura Bahas Kerja Sama Politik dan Strategi Pemenangan Ganjar

Ketua Umum Partai Hanura Osman Sapta Odang (OSO) dan rombongannya menyambangi markas PDIP di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta, Senin

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in PDIP dan Hanura Bahas Kerja Sama Politik dan Strategi Pemenangan Ganjar
Fersianus Waku
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan alasan sehingga Partai Hanura baru mengunjungi markas partainya di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Senin (28/8/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Hanura Osman Sapta Odang (OSO) dan rombongannya menyambangi markas PDIP di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan PDIP dan Hanura terus berkomitmen untuk mewujudkan kemenangan bersama dan Ganjar Pranowo sebagai presiden 2024.

Apalagi, Partai Hanura sejak awal telah menyatakan dukungannya kepada Ganjar sebagai bakal calon presiden (capres).

Selanjutnya, pertemuan antara PDIP dan Partai Hanura berlangsung secara tertutup oleh awak media.

Hasto menyebut dalam pertemuan tertutup itu akan dibahas soal kerja sama politik serta strategi pemenangan Ganjar.

"Tentu saja dalam pertemun tertutup, akan dibahas berbagai bentuk kerja sama politik, strategi di dalam memenangkan Pak Ganjar Pranowo," ungkap Hasto.

Kunjungan rombongan Hanura diterima langsung Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri.

Berita Rekomendasi

Megawati didampingi Hasto, Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey serta sejumlah pengurus pusat seperti Tri Rismaharini, Arif Wibowo, Sadarestuwati, Mindo Sianipar, Nusyirwan Soedjono, Ahmad Basarah, Utut Adianto, Eriko Sotarduga, I Made Urip, Sri Rahayu hingga Wiryanti Sukamdani.

Baca juga: Sambut Rombongan Hanura, Sekjen PDIP: Pak Oso Shio Singa Jadi Raja Rimba

Sementara Oso didampingi Sekjen Kodrat Shah, Bendahara Umum Halim Shahab, Ketua Dewan Kehormatan Marwan Paris, Ketua Dewan Penasihat Bachtiar Aly dan pengurus pusat Hanura lainnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas