Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tawa Hakim Fahzal Dengar Keterangan Hasnaeni Moein Mengaku Sedang Tidak Sehat, karena Digigit Tikus

Majelis Hakim Fahzal Hendri di persidangan tertawa mendengar keterangan terdakwa Hasnaeni Moein atau wanita emas yang mengaku sedang tidak sehat

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Tawa Hakim Fahzal Dengar Keterangan Hasnaeni Moein Mengaku Sedang Tidak Sehat, karena Digigit Tikus
Ist
Hasnaeni Moein dalam perkara dugaan korupsi penyimpangan dan penyelewengan dana salah satu anak perusahaan PT Waskita Karya (Persero) Tbk, Senin (28/8/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Majelis Hakim Fahzal Hendri di persidangan tertawa mendengar keterangan terdakwa Hasnaeni Moein atau wanita emas yang mengaku sedang tidak sehat karena digigit tikus.

Diketahui Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat kembali melanjutkan persidangan terdakwa Hasnaeni Moein dalam perkara dugaan korupsi penyimpangan dan penyelewengan dana salah satu anak perusahaan PT Waskita Karya (Persero) Tbk, Senin (28/8/2023).

Adapun agenda hari ini mendengarkan pledoi yang disampaikan dari pihak terdakwa dan kuasa hukumnya.

"Ibu sehat nggak hari ini?" tanya hakim Fahzal Hendri di persidangan kepada wanita emas.

"Nggak Yang Mulia," jawab Hasnaeni Moein.

"Sehat apa nggak?" tegas hakim.

"Tidak sehat," jawab Hasnaeni.

Berita Rekomendasi

"Sehat?" tanya hakim.

"Tidak," jawab terdakwa.

Mendengar pernyataan yang disampaikan oleh terdakwa Hasnaeni Moein, Hakim Fahzal heran dan beri teguran.

"Kok seger gini nggak sehat, nanti benar-benar didatangkan penyakit sama Allah SWT," tegur hakim.

Kemudian Hasnaeni Moein mengungkapkan dirinya tidak sehat karena digigit tikus.
 

"Kemarin digigit tikus Yang Mulia," jawab Hasnaeni.

"Apanya yang digigit tikus?" tanya hakim.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas