VIDEO Prabowo: Arah Kebijakan Jokowi adalah Keberpihakan ke Orang Kecil
Prabowo Subianto lantas mengulas relasinya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Editor: Srihandriatmo Malau
Untuk itu, ia mengapresiasi kebijakan hilirisasi yang kini tengah dijalankan oleh pemerintahan Jokowi.
"Hilirisasi merupakan upaya membangun industri sehingga bahan-bahan alam kita tidak kita jual gelondongan sebagai bahan mentah, tapi kita harus olah di bumi Indonesia," jelas Prabowo.
Hilirisasi itu nantinya dapat memberi dampak positif dan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia, seperti menciptakan lapangan pekerjaan di daerah.
Terima Dukungan Gelora
Pada kesempatan tersebut, Prabowo menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas dukungan yang diberikan tidak hanya oleh Partai Gelora, tetapi sejumlah partai dalam tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.
"Karena itulah, saya hari ini berani datang menerima dukungan Saudara-saudara, pejuang politik," kata Prabowo.
"Terima kasih atas dukungan Saudara-saudara."
"Terima kasih Saudara masih mau berjuang bersama saya."
"Nanti rakyat yang melihat dan menilai kita. Yang paling penting sejarah akan mencatat siapa yang berjuang di jalan yang benar," imbuhnya.
Selaras dengan dukungan tersebut, Prabowo berkomitmen untuk terus mempelajari ilmu politik dan berupaya untuk menjadi pemimpin yang baik bagi rakyat Indonesia.
"Rakyat Indonesia mendambakan dan menuntut pemimpin-pemimpin yang baik."
"Saya serba kurang, saya selalu bertanya kepada diri saya apakah saya mampu."
"Tapi, sebagai seorang anak bangsa, saya telah bersumpah untuk memberi jiwa dan raga saya untuk rakyat dan bangsa indonesia," tegasnya.
Prabowo kemudian mengingatkan, pada dasarnya politik itu adalah keinginan atau kehendak untuk memperbaiki kehidupan rakyat.