Contoh Teks Khutbah Jumat, 15 September 2023: Membentuk Sosok Pemimpin yang Teladan
Simak contoh teks khutbah Jumat berjudul 'Membentuk Sosok Pemimpin yang Teladan'. Memuat pesan terkait sosok pemimpin yang dapat mengajarkan kebaikan.
Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh teks khutbah Jumat dapat dibawakan pada minggu kedua September 2023, yakni Jumat (15/9/2023).
Contoh teks khutbah Jumat ini berjudul 'Membentuk Sosok Pemimpin yang Teladan'.
Dalam teks khutbah Jumat memuat materi terkait sosok pemimpin yang dapat dijadikan teladan bagi orang lain.
Seorang pemimpin yang baik ialah ia yang dapat memberikan petunjuk dan mengerjakan kebaikan serta senantiasa mempersembahkan ibadah kepada Allah Swt.
Pasalnya, apabila seorang pemimpin tidak amanah maka dapat membawa dampak yang buruk bagi masyarakat.
Lebih lengkapnya, simak contoh teks khutbah Jumat yang dikutip dari laman Elektronik Literasi Pustaka Keagamaan Islam (ELIPSKI) Kemenag:
Baca juga: Contoh Khutbah Jumat, 15 September 2023, Bulan Rabiul Awal 1445 H: Peringatan Maulid Nabi
Khutbah Pertama
Jamaah Jumat yang diridhai Allah
Pada kesempatan khutbah kali ini, khatib akan menyampaikan tentang pentingnya membentuk sosok pemimpin yang dapat dijadikan teladan bagi orang lain. Sebagai umat Muslim, kita telah diberikan petunjuk dalam al-Quran dan Hadis Rasulullah saw. tentang sifat-sifat yang harus dimiliki oleh seorang
pemimpin yang baik.
Allah Swt. berfirman dalam al-Quran, Surah al-Anbiya ayat 73:
وَجَعَلْنَٰهُمْ أَئِمَّةً يَهْدُونَ بِأَمْرِنَا وَأَوْحَيْنَآ إِلَيْهِمْ فِعْلَ ٱلْخَيْرَٰتِ وَإِقَامَ ٱلصَّلَوٰةِ وَإِيتَآءَ ٱلزَّكَوٰةِ ۖ وَكَانُوا۟ لَنَا عَٰبِدِينَ
“Kami menjadikan mereka itu pemimpin-pemimpin yang memberi petunjuk atas perintah Kami dan Kami mewahyukan kepada mereka (perintah) berbuat kebaikan, menegakkan shalat, dan menunaikan zakat, serta hanya kepada Kami mereka menyembah.”
Ayat ini menunjukkan bahwa seorang pemimpin yang baik adalah seseorang yang dapat memberikan petunjuk dan mengerjakan kebaikan serta senantiasa mempersembahkan ibadah kepada Allah Swt.
Allah Swt juga berfirman dalam surah al-Hujurat ayat 6: