Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Link Download Contoh Format Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023

Simak inilah contoh format penulisan Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023, lengkap beserta link donwloadnya.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Sri Juliati
zoom-in Link Download Contoh Format Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023
casn.esdm.go.id
Contoh Format Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023 - Contoh format penulisan Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023, lengkap beserta link donwloadnya. Kementerian ESDM membuka sebanyak 190 formasi jabatan untuk PPPK Tenaga Teknis dan 50 PPPK Tenaga Kesehatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut link download contoh format Surat Pernyataan untuk syarat daftar PPPK Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Tahun 2023.

Untuk mendaftar seleksi PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023, pelamar wajib mengunggah dokumen surat pernyataan yang diketik menggunakan komputer, ditandatangani dengan pena bertinta hitam/biru dan dibubuhkan e-meterai Rp 10.000.

Sebelum diunggah, surat pernyataan tersebut harus di-scan dengan format berwarna (tidak hitam putih).




Melansir laman esdm.go.id, Kementerian ESDM membuka sebanyak 190 formasi jabatan untuk PPPK Tenaga Teknis dan 50 PPPK Tenaga Kesehatan.

Baca juga: Rincian Formasi PPPK BKN 2023 Lengkap dengan Gajinya

Adapun PPPK Tenaga Teknis dibuka bagi para lulusan SMA, SMK, D-III, D-IV, dan S-1, dengan rincian Analis Data Ilmiah, Analis Hukum, Analis Kebijakan, Analis Sumber Daya Manusia Aparatur, Arsiparis, Asesor SDM Aparatur, Instruktur, Pamong Budaya, Penguji Mutu Barang, Perencana, Penerjemah Bahasa Inggris, Pranata Hubungan Masyarakat, Pranata Komputer, Pranata Laboratorium Pendidikan, Pustakawan, Surveyor Pemetaan, Widyaiswara dan Pengamat Gunung Api.

Sementara untuk formasi PPPK Tenaga Kesehatan yakni Apoteker, Dokter, Dokter Gigi, Asisten Apoteker, Perawat, dan juga Terapis Gigi Dan Mulut.

Selengkapnya, inilah contoh format penulisan Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023.

BERITA TERKAIT

Format Surat Pernyataan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023

SURAT PERNYATAAN

Yang bertandatangan dibawah ini :

Nama :

Tempat dan Tanggal Lahir :

Agama :

Alamat :

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas