Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hijaukan IKN, Persemaian Mentawir Bisa Tampung 15 Juta Bibit Pohon

Persemaian Mentawir di Provinsi Kaltim telah siap menghijaukan IKN. Jokowi menyebut dipersemaian ini ada belasan jutaan bibit yang diproduksi.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Hijaukan IKN, Persemaian Mentawir Bisa Tampung 15 Juta Bibit Pohon
KLHK
Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur telah siap menghijaukan Ibu Kota Nusantara (IKN). Presiden Jokowi bertandang ke Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur pada Kamis (21/9/2023). (KLHK) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur telah siap menghijaukan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Disebutkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa dipersemaian ini ada belasan jutaan bibit yang diproduksi.

Jokowi pun langsung bertandang ke lokasi pada Kamis (21/9/2023) didampingi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya.

"Dulu kita masuk sini masih belum kelihatan, tapi sekarang sudah hampir 100 persen, tinggal rapi-rapi," ucap Presiden Joko Widodo.

Nantinya bibit ini akan digunakan untuk menghijaukan kawasan IKN dan sekitarnya di Kalimantan.

Mantan gubernur DKI Jakarta ini menyampaikan, ke depan sedang dipersiapkan manajemen penanaman di lapangan.

Berita Rekomendasi

Aturannya akan dilakukan oleh Menteri LHK, Dirjen PDASRH, dan Otoritas (IKN).

"Pohon-pohon ini akan mempercantik ibu kota dan mengembalikan hutan di Ibu Kota Nusantara menjadi tropical rain forest lagi,” jelasnya.

Baca juga: Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebut Tahun Depan Presiden Jokowi Boyongan ke IKN: Mau Nemenin Saya

Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur telah siap menghijaukan Ibu Kota Nusantara (IKN). Presiden Jokowi bertandang ke Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur pada Kamis (21/9/2023).
Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur telah siap menghijaukan Ibu Kota Nusantara (IKN). Presiden Jokowi bertandang ke Persemaian Mentawir di Provinsi Kalimantan Timur pada Kamis (21/9/2023). (KLHK)

"Intinya kita ingin memperbaiki lingkungan, merehabilitasi hutan, baik hutan alam, hutan yang rusak, tropical rain forest yang rusak, hutan mangrove yang perlu direhabilitasi, semua kita kerjakan," sambung dia.

Presiden juga menjelaskan bahwa persemaian tersebut sebagai dasar yang dipersiapkan pemerintah untuk memperbaiki lingkungan, termasuk pemulihan lahan atau reklamasi pasca tambang.

"Ini menunjukkan komitmen kuat kita bahwa kita memang ingin memperbaiki, memang ingin merehabilitasi," ungkap Presiden.

Presiden pun menargetkan proses penanaman di Ibu Kota Nusantara (IKN) akan segera dilakukan dalam waktu dekat.

Hal tersebut, menurut Presiden, bergantung pada curah hujan yang akan turun di IKN.

Baca juga: Presiden Jokowi Groundbreaking Rumah Sakit Pertama di IKN dengan Investasi Rp 2 Triliun

Menteri Siti menyampaikan bahwa Persemaian Mentawir dibangun atas kerjasama dan kolaborasi bberapa pihak yaitu KLHK,PUPR, PLN, Telkom dan perusahaan ITM, Indominco group.

Saat ini di dalam Persemaian Mentawir telah terdapat sekitar 3,8 juta bibit dari rencana 15 juta kapasitasnya.

Bibit yang telah ada antara lain tanaman kayu seperti belangeran,ulin, meranti, balsa, gaharu, nyatoh, nyamplung, tengkawang, jabon dan sebagainya.

Kemudian terdapat juga tanaman hasil hutan bukan kayu seperti aren, cempedak, duren, jengkol, petai, mangga, manggis, alpukat, sirsak dan lain-lain, serta tanaman estetika seperti tanjung, flamboyan, tabebuya, dan pucuk merah.

"Persemaian Mentawir ini punya arti sangat penting dan saya kontrol langsung sebagai penanda bahwa kita membangun IKN dengan orientasi hijau. Saya telah menegaskan ini sejak awal 2021 persiapan, dan mulai konstruksi persemaian di 2022 hingga sekarang kita melakukan konstruksi untuk IKN," tegas Menteri Siti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas